Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Walau Gampang-gampang Susah, Inilah 5 Cara Menenangkan Cewek Yang Nangis. Cowok Gentle Mesti tahu

Rizki Ramadan - Jumat, 12 Januari 2018 | 02:00
Menenangkan cewek nangis itu emang gampang-gampang susah.
Rizki Ramadan

Menenangkan cewek nangis itu emang gampang-gampang susah.

HAI-Online.com – Pacar yang tiba-tiba nangis emang sering bikin kita bingung. Perasaan, kita nggak lagi berantem, deh. Oh, mungkin dia lagi PMS, atau paling, dia lagi sedih soal masalah sepele. Kok cengeng amat, sih? Gimana cara menenangkannya nih?

Menenangkan cewek yang tiba-tiba nangis itu ternyata bukan hal sepele, lho. Salah-salah mengeluarkan kalimat yang kita kira bisa membuatnya berhenti nangis, si pacar malah bisa aja makin bete. Terkadang, malah dikiranya kita nggak peduli dan basa-basi doang. Padahal, kita udah usaha.

Well, sebenernya nggak susah-susah banget, kok, menenangkan cewek yang lagi nangis. Asalkan kita bisa melakukan jurus di bawah ini.

Kamu Ada di Sebelahnya

Kalau kita melihat dia nangis, sebaiknya langsung kita temenin aja dia. Soalnya, yang dia perlukan itu biasanya kita ada di sampingnya. Kalau perlu, peluk dia dan tenangkan dia dengan sentuhan kasih sayang. Kalau ada sapu tangan atau tisu, kita bisa juga, tuh, tawarin ke dia yang sedang bersedih. Pasti nggak ditolak.

BACA JUGA NIH:Mutusin Cewek Jangan Lewat Chat! Ini 5 Caranya Yang Gentle

Kasih Dia Waktu Untuk Sendiri

Ketika sang pacar sedang sedih bahkan sampai menangis, sebaiknya kita ngasih dia waktu untuk tenang dulu. Biarkan dia meluapkan emosi sedihnya terlebih dahulu. Nggak perlu diajak ngobrol, karena cewek yang lagi nangis cenderung sulit untuk berbicara dengan benar.

Jadi Pendengar

Setelah dia selesai menangis, mulai bisa mengendalikan emosi, dan menenangkan diri, maka ini saatnya kita untuk menawarkan diri menjadi pendengar. Jadilah pendengar yang baik. Gunakan teknik mendengarkan secara aktif, misalnya mengiyakan apa yang dia katakan secara verbal dan berusaha tidak menyela ucapannya. Setelah dia meminta respon, barulah kamu berikan masukan yang bijak.

Jangan Sok Tahu atau Menghakimi

Cewek emang sensitif. Tapi, nggak selamanya cewek itu menangis karena dia sedang datang bulan. Jadi, kita jangan sok tahu menebak-nebak apa yang terjadi. Karena pernyataan yang sok tahu justru terkesan menyamaratakan dan merendahkan si cewek. Biasanya sang pacar akan meminta pendapat kita setelah dia menceritakan permasalahan yang menjadi faktor dia menangis. Maka yang perlu kamu lakukan, berilah tanggapan yang objektif dengan berbicara yang manis dan menghibur.

Hibur Dia

Walaupun dia udah cerita semua masalahnya ke kita, tapi bukan berarti dia bisa 100% lega. Ada baiknya kita menghibur dia supaya dia bisa sejenak melupakan masalah yang udah bikin dia nangis. Misalnya, dengan melakukan hal-hal yang konyol depan dia, ajak nonton film lucu, atau ajak beli makanan kesukaan dia. Di sela-sela itu, kita juga bisa bilang, “kamu pasti bisa!” atau sederet kalimat motivasi lainnya.

(Penulis: Meryam Zahida)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x