HAI-online.com - Pernah membayangkan suara musik dari dinding-dinding rumah? Di Jerman, ada loh rumah yang bisa melakukan itu!
Rumah yang berlokasi di Neustadt Kunsthofpassage, Dresden, Jerman ini bernama Funny Well. Lokasinya memang berada di kawasan proyek seni Courtyard of Elements.
Rumah yang dibangun sedemikan rupa hingga bisa bunyi saat terkena air hujan ini terinspirasi dari Mesin Rube Goldberg, pematung Annette Paul, Desainer Christoph Rossner, dan Andre Tempel. Mereka mencoba nih mengubah bangunan bertingkat menjadi alat musik yang menakjubkan.
Musik cuma terdengar kalau hujan aja, bro. Pasalnya hanya melalui saluran air berbentuk corong terompet dengan desain rumit rumah ini akan terdengar melodinya. Corong-corong itu sendiri menempel di dinding luar bangunan rumah yang berwarna variasi biru kehijauan.
Setidaknya ada lima pipa besar nih di Funny Well yang bisa menghasilkan bunyi berbeda. Mungkin kalau secara sekilas bunyinya sih nggak berbeda jauh dengan suara hujan yang menghantam seng. Tapi, kalau dengar lebih seksama, bunyi tersebut ternyata punya nada yang berbeda-beda loh. Ada yang mirip hantaman simbal, kicauan burung, dll.
(Artikel ini pertama kali tayang di Bobo Wow. Dinding Rumah ini Menhasilkan Instrtumen Musik Saat Hujan )