Follow Us

Kelompok Penerbang Roket Siap Tampil Bugil? Coba Cek Pernyataan Rey Marshall Ini

Fadli Adzani - Senin, 20 November 2017 | 00:45
KPR
Fadli Adzani

KPR

Pada tanggal 17 Desember mendatang, Kelompok Penerbang Roket, atau yang biasa disebut KPR, bakal manggung untuk pertama kalinya di Gedung Kesenian Jakarta.

Ini adalah pertama kalinya band rock dan sekeras KPR manggung di tempat yang sudah berdiri sejak abad ke-18 itu.

Nggak cuma manggung, nantinya, seluruh audio dari hasil konser itu akan direkam dan dirilis dalam bentuk fisik seperti CD, Kaset bahkan piringan hitam.

Ini adalah hasil kerjasama antara Dewan Kesenian Jakarta, Jababa Records dan juga BliBli.

Ketika ditanya soal "keliaran" dan "keganasan" KPR nanti di panggung Gedung Kesenian Jakarta, Rey Marshall, selaku gitaris KPR, menyatakan hal yang nggak diduga-duga.

Nantinya, KPR bakal konser selama lebih kurangnya 1,5 jam dan hanya dapat dihadiri sebanyak 400 penonton saja.

"Mungkin bugil sih nggak pake baju, jarang-jarang kan, nggak pernah malah," ujarnya ketika ditemui di kawasan Kemang, beberapa waktu lalu.

"Kalau kolaboratornya belom boleh dibocorin, nanti, ya! Ada pemain organ pokoknya, jago, rahasia, pungkasnya.

Kalau kalian ingin melihat kegilaan anak-anak Kelompok Penerbang Roket di Gedung Kesenian Jakarta, mending buruan cari tiket dari acara ini, bro.

Editor : Fadli Adzani

Baca Lainnya

Latest