Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dasar Kids Zaman Now, Viral Anak Sekolah di Purwokerto yang Pakai Plat Nomor Thailand, Ditilang Deh!

Alvin Bahar - Kamis, 12 Oktober 2017 | 03:30
Plat Thailand tapi kok di Purwokerto?
Alvin Bahar

Plat Thailand tapi kok di Purwokerto?

HAI-ONLINE.COM, Purwokerto - Mau motor apapun itu, kalo memang adanya di Indonesia, ya harus ikut peraturan pemerintah. Ya nggak? Contoh yang paling dasar adalah, plat nomor.

Plat nomor motor di Indonesia berwarna hitam, dengan kode-kode tergantung daerah masing-masing. Kalo pake plat nomor negara lain, jelas nggak boleh...

Kayak anak sekolah di Purwokerto ini. Ada kejanggalan di motornya. Soalnya, doi pake plat nomor negara Thailand!

Kejadian itu pun jadi viral setelah diunggah akun Instagram dimas_prasetyahani, Sabtu (8/20).

Dimas berkata hal tersebut norak, dan diamini kebanyakan netizen.

"Kenapa saya bilang norak? Karena ini bukan peruntukannya dipakai di jalan raya karena modifikasi tersebut dapat membahayakan keselamatan pengendara jalan lain, dan juga tentunya melanggar ketentuan." tulis keterangan foto yang diunggah Dimas.

Dimas pun akhirnya meng-update kasus tersebut. Kini, si kids zaman now itu udah terciduk alias ditilang.

"Alhamdulilah masalahnya sudah clear, jadikan semua ini sebagai pembelajaran untuk kita semua. Sayapun tidak luput dari kesalahan dan terkadang juga teledor dalam mentaati peraturan berlalu lintas, semuanya belajar. Terima kasih untuk @satlantasbanyumas @polres_banyumas yang langsung bertindak menanggapi kejadian yang viral belakangan ini, semoga kedepan kita dapat menjadi pengendara yang lebih baik lagi," tulis captionnya.

Modifikasi sih boleh, tapi jangan berlebihan deh ya...

Source : Hai Online

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

x