Rapper Tanah Air yang mendunia, Brian Imanuel alias Rich Chigga, baru saja merilis lagu terbarunya berjudul Glow Like Dat pada Selasa (15/8).
Lagu itu diproduseri oleh Brian sendiri, dan video klipnya disutradarai oleh Chris Heinrich.
Di dalam video klip terbarunya itu, Brian terlihat sedang mengelilingi ladang bunga yang berwarna-warni, memperlihatkan sebuah video klip yang "next level".
Bahkan, anaknya Will Smith, Jaden Smith, juga membantu Brian dalam mempromosikan lagu terbarunya lewat akun Twitter resminya.
Belum genap sehari video itu dirilis dan diunggah ke YouTube, Glow Like Dat sudah mendapatkan hampir satu juta views.
HAI berani memprediksi, dua hari ke depan, video itu sudah tembus dua juta views.
Teruslah berkarya, Brian.