Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ternyata, Rasa Kesepian Bisa Membunuh Pelan-Pelan!

- Kamis, 03 Agustus 2017 | 08:38
Ilustrasi Kesepian
Hai Online

Ilustrasi Kesepian

Ada kalanya seseorang membutuhkan waktu sendiri. Tetapi sendirian terus menerus, apalagi merasa kesepian, nyatanya nggak baik bagi kesehatan lho. Yap, suka atau nggak, ternyata rasa kesepian bisa membunuh pelan-pelan!

Jadi gini, ada sebuah penelitian dari Bringham Young University yang nunjukin bahwa rasa kesepian sama bahayanya dengan obesitas terhadap kesehatan. Menurut penelitian itu, kesepian bisa menurunkan kesehatan seseorang, bahkan bisa mempercepat kematian seseorang dan nurunin harapan hidupnya!

“Efek kesepian hampir bisa dibandingkan dengan obesitas. Masyarakat harus memperhatikan masalah ini dengan lebih serius demi kesehatan mereka,” ujar ketua peneliti, Julianne Holt-Lunstad, seperti dilansir dari Science Daily.

Orang yang sering ngerasa kesepian ternyata beresiko mengalami kematian dini lebih tinggi dibandingkan dengan orang yang nggak ngerasa kesepian dan sering bersosialisasi.

Selain itu, orang yang kesepian selama bertahun-tahun ternyata sama bahayanya dengan ngerokok. Penelitian menunjukkan bahwa kesepian akut meningkatkan resiko mati muda sebesar 14 persen. Duh!

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x