Follow Us

Ini Dia 5 Drummer Metal Terkeren di Indonesia Versi HAI. Siapa Aja Mereka?

- Kamis, 08 Juni 2017 | 09:12
Putra Ketika Tampil di Sonic Fair bandung 2016
Hai Online

Putra Ketika Tampil di Sonic Fair bandung 2016

Metal adalah salah satu genre musik yang memiliki penikmat loyal terbesar di Indonesia. Seiring berjalannya waktu, metal makin berkembang pesat, nggak cuma penikmatnya, tapi juga orang-orang yang mulai berkecimpung di dalamnya.

Nggak bisa dipungkiri, sekarang ini banyak banget band metal baru yang bermunculan, dan sosok para personil band metal itu akhirnya juga menjadi perhatian dan idola. Istilah kerennya, anak band metal sekarang juga udah bisa jadi influencer bagi para penikmatnya. Minimal, ada inspirasi yang bisa diambil dari sudut pandang para penggemar mereka.

Nah, salah satu kunci kesuksesan terbesar di dalam sebuah band metal adalah sosok drummer. Serius, untuk band metal, kalo drummernya main nggak semangat, apalagi lemes dan nggak bisa jaga tempo, raungan distorsi gitar dan teriakan sang vokalis pasti bakal terasa hambar. Garing. Krik. Iya, dong?

Dalam artikel ini, HAI sengaja membuat daftar 5 drummer metal paling keren di Indonesia. Atas dasar apa list ini dibuat?

Yang jelas, HAI buat daftar ini untuk bahan referensi kalian yang mungkin berminat untuk menjadi drummer metal, karena lima drummer ini emang punya skill, attitude, dan style yang oke banget. 5 sosok ini juga berasal dari beberapa generasi yang berbeda. Ada senior, ada pula junior. Adil, deh.

Eh, tapi inget, yha, daftar HAI buat bukan untuk jadi patokan kualitas individunya, melainkan bentuk apresiasi HAI atas konsistensi yang mereka kerjakan di dalam dunia yang mereka cintai, yaitu jadi drummer band metal!

Jadi, kalo misalnya ada nama drummer lain yang nggak kalah keren dibanding 5 sosok drummer ini, monggo, lho, kasih referensi balik ke HAI. Siapa tau, kita bisa diskusi, kan? Okay?

Nggak pake lama, langsung aja, nih, sikat 5 drummer metal terkeren versi HAI.

1. Andyan Gorust

Stevi Item dan Andyan Gorust
Kiprahnya di scene metal tanah air udah nggak perlu ditanyain lagi. Karirnya dikenal banyak orang mulai dari SiksaKubur, DeadSquad, hingga kini fokus berkarya bersama HellCrust, Andyan dan metal adalah dua hal yang nggak bisa dilepaskan.

Cowok yang juga punya usaha clothing dan tato ini dikenal punya stamina yang dahsyat ketika sedang beraksi di atas panggung. Nggak percaya? Langsung cek, aja, nih.

Halaman Selanjutnya

2. Putra Pra Ramadhan
1 2 3

Editor : Hai Online

Latest