Follow Us

Para Generasi Millennials Jangan Lakuin Hal Yang Seperti Ini!

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 17 Mei 2017 | 16:27
Generasi milennials
Bayu Dwi Mardana Kusuma

Generasi milennials

Guys, kalian tau anak-anak millennials kan? Yap, generasi Y atau millenials ini berisikan anak-anak angkatan 1980-an hingga 2000. Berarti kita ini termasuk dong ya kedalam kelompok millennial yang sekarang lagi hits ini. Salah satu ciri dari anak millennial nggak bisa yang namanya lepas dari produk teknologi yaitu gadget. Karena, dengan media gadget ini mereka bisa meng-ekspresikan dirinya dan membagikannya kesemua orang lewat media sosial pribadinya seperti, instagram, path, facebook, twitter dan masih banyak lagi. Tapi nih guys dengan bebasnya generasi millenial menggunakan sosial media, masih aja ada kesalahan yang biasa dilakukan oleh para millennials ini.

Seperti yang udah HAI lansir dari Kompas.com, menurut Psikolog Universitas Tarumanegara, Untung Subroto Dharmawan, permasalahan generasi millenial di dalam sosial media adalah malas mengkonfirmasi sebuah informasi. Anak Millennial ini nggak berfikir dua kali dalam menyebarkan informasi yang belum dipastikan keabsahannya. “Mereka ada di rentang remaja, dia kan hanya ingin cari jati diri, bahwa gue mau terlihat up to date, langsung posting ulang,” Kata Untung.

Generasi millennial selalu ingin pakai cara yang instan, dan ini menjadi ciri yang dimiliki millennials, sehingga aktivitas mengkonfirmasi nggak masuk dalam kategori yang mereka lakukan di media sosial. Apalagi nih guys, para millennials juga memiliki sifat idealis. Ketika dia udah dapet update-an baru yang hot dalam hitungan detik pasti udah ada sebaran infonya.

Nah, guys apa kalian termasuk kedalam anak millennials yang seperti itu? jangan lah ya kita harus jadi anak muda yang anti mainstream dan lebih cerdik dalam mengahdapi situasi dan kondisi apapun. Selalu lakukan hal-hal yang positif biar jadi anak millennials yang punya karya dan prestasi banyak.

Source : kompas.com

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest