Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Setelah Bikin Lagu Nasi Padang, Bule Ini Ingin Bikin Lagu Nasi Uduk

Alvin Bahar - Selasa, 18 April 2017 | 07:45
Kvitland dan lagu Nasi Padang
Alvin Bahar

Kvitland dan lagu Nasi Padang

Audun Kvitland yang namanya sempat dikenal gara-gara video "Nasi Padang" mengaku tertarik untuk mencipta lagu tentang nasi uduk. Apalagi, kuliner yang satu ini adalah makanan Indonesia favoritnya, selain nasi padang.

"Mungkin saja (bikin lagu nasi uduk), mengapa nggak? Tapi saat ini aku sedang menulis dua lagu baru soal Sumatra Barat," kata Kvitland berbincang dengan Kompas.com di FX Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (17/4/2017).

"Sebenarnya, ada banyak sekali ide dan topik soal Indonesia," sambungnya.

Saat ini, Kvitland mengaku sedang sibuk dengan studio musiknya yang berada di Norwegia. Karena itu pula ia agak kesulitan untuk mencipta lagu yang berhubungan dengan Indonesia, berpelesir, atau pengalaman-pengalaman lainnya.

Di sisi lain, pelantun "Komodo Ping-Pong" ini juga mengungkapkan bahwa dirinya sering diminta banyak orang untuk menulis lagu soal makanan.

"Ada banyak orang yang request aku bikin lagu tentang makanan, tapi agak susah untuk menulis dengan ide kreatif yang baru," kata pemilik nama lengkap Audun Kvitland Rostad ini.

"Soalnya, aku butuh pemicu untuk memikirkan tentang ide tersebut. Jadi, aku bisa menulis dari hati," imbuhnya.

Diberitakan sebelumnya, Kvitland menuturkan bahwa cerita singel tebarunya, "Komodo Ping-Pong" didapatnya dari mimpi.

"Saat bangun tidur, aku segera mengembangkan lagu di mimpiku, dan setelah beberapa saat aku merasa aku harus membuat lagu ini, meski orang-orang menganggapku tak waras," kata Kvitland.

Video lagu ini pun diunggah di YouTube miliknya, kvitlandmusic, dan sudah ditonton lebih dari 26.000 kali.

Sumber: Kompas.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x