Setiap orang pasti pengen punya penampilan fisik yang sempurna. Berbagai cara pun ditempuh untuk mewujudkan itu, salah satunya ialah dengan operasi plastik.
Seperti halnya yang dilakukan oleh cowok ini. Ya, Rodrigo Alves telah menjalani lebih dari 50 kali operasi plastik yang meliputi enam paket implan pada bagian rambut dan wajahnya.
Alves selama ini memang terkenal sebagai cowok yang sangat torebsesi dengan operasi plastik. Ia begitu mendambakan agar tampilannya mirip dengan Ken, pacar dari tokoh Barbie.
Namun, kegemaran Alves ini justru berdampak buruk bagi kondisi kesehatannya. Ia kesusahan bernapas, terutama setelah ia melakukan operasi rekonstruksi hidung pada tahun lalu.
"Sekarang saya nggak bisa bernapas, jadi saya harus melakukan operasi lagi untuk memperbaiki pernapasan saya," ujar Alves.
Nggak cuma itu aja, pada 2015 lalu, Alves bahkan didiagnosa mengidap penyakit psikologis bernama body dysmorphic disorder (BDD). Penyakit ini mengganggu mental Alves, di mana ia akan lebih terosebsi atas kekurangan dalam penampilannya.
Wah, ngeliat dampaknya kayak gitu, bahaya juga ya kalo ketagihan operasi plastik. Mendingan, kita bersyukur aja deh dengan apa yang ada diri kita, just be yourself! (Tomy)
Sumber: Kompas.com