Follow Us

Korea Selatan Nggak Cuma K-Pop Doang! Ini Dia 8 Fakta Menarik Lainnya tentang Korsel

Fadli Adzani - Senin, 20 Februari 2017 | 09:30
HyunA Psy Membuka Jalan Untuk Artis K Pop Lainnya
Fadli Adzani

HyunA Psy Membuka Jalan Untuk Artis K Pop Lainnya

Selama ini, Korea Selatan, di mata anak-anak muda Indonesia, terkenal sebagai negara yang memproduksi boyband atau girlband. Nggak hanya itu, ketika mendengar nama negara Korea Selatan, “k-pop” pasti langsung masuk ke benak orang-orang. Korea Selatan seakan berhasil mencuci otak masyarakat dunia dengan budaya popnya itu.

Namun, sebenarnya Korea Selatan nggak melulu tentang k-pop, aktor dan aktris cakep atau dramanya saja. Masih banyak fakta-fakta menarik tentang Korea Selatan yang mungkin kamu sendiri belum pernah mendengarnya.

Negara yang ibu kotanya terletak di Seoul dan dipimpin oleh Park Geun-hye ini masih banyak menyimpan rahasia fakta yang bakal bingin kamu terkaget-kaget tak percaya. Maka dari itu, ada baiknya kamu menyimak informasi yang sudah dilansir dari situs list 25 di bawah ini, agar pengetahuanmu tentang Korea Selatan makin mantap!

1. Korea Selatan adalah satu dari banyaknya negara di dunia yang populasinya sangat banyak. Menurut World Bank, per 2013, populasi di Korea Selatan jumlahnya mencapai 50 juta. Nggak hanya itu, Korea Selatan juga sudah dianggap sebagai negara maju. Namun, walau begitu, Korea Selatan masih memiliki alam yang indah, salah satunya adalah Jeju Island. Rumah dari bunga-bunga indah dan pemukiman batu yang keren.

Jeju Island
2. Korea Selatan merupakan negara yang masuk dalam daftar pengguna internet terbanyak di dunia. Sejauh ini, sekitar 92 persen penduduknya menggunakan internet. Mereka juga tercatat sebagai salah satu negara dengan kecepatan internet tertinggi di dunia.

3. Ternyata, makanan sehari-harinya Korea Selatan itu didominasi oleh makanan laut. Bahkan, 90 persen rumput laut di dunia, ditanam di Korea Selatan!

Korea Selatan
4. Hampir seluruh restoran di Korea Selatan menawarkan jasa antar makanan ke rumah. Nggak cuma McDonald's, namun hampir seluruh restoran di sana. Selain itu, setiap sampah makanan yang kamu taruh di depan rumahmu akan diambil kembali oleh orang dari restoran.

5. Seoul, ibu kota Korea Selatan merupakan kota terbesar ketiga di dunia. Penduduknya saja mencapai 25 juta.

Ilustrasi: cowok korea selatan kaya gara-gara makanan yang diuploadnya
6. Walau Korea Selatan memiliki angka kehidupan yang tinggi, negara itu menjadi tempat bagi banyaknya orang yang mati karena bunuh diri. Menurut World Health Organization, Korea Selatan menduduki peringkat kedua sebagai negara yang paling banyak dihuni oleh orang yang bunuh diri.

7. Walau terletak di sebelah Korea Utara, Korea Selatan adalah negara yang sangat aman. Tingkat kriminal di sana sangat rendah dan penggunaan senjata api juga sangat kecil.

8. Orang-orang di Korea Selatan bahwa tipe darah seseorang dapat mempengaruhi kepribadian dari orang itu. Berbeda dengan negara barat yang percaya bahwa zodiak bisa lebih mempengaruhi kepribadian seseorang.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest