Follow Us

Yuk, Siap-siap Nonton Train To Busan, Film Korea Yang Masuk Festival de Cannes

- Kamis, 25 Agustus 2016 | 07:46
Train to Busan
Hai Online

Train to Busan

Pernah bayangin kalo lo harus berjuang bertahan hidup di dalam kereta biar nggak diserang sama zombie? Yap, kisah perjuangan penumpang kereta api yang sedang diserang zombie ketika melakukan perjalanan menuju Busan, sebuah kota yang aman tersebut, merupakan inti dari film Train to Busan yang baru aja mencetak sejarah perfilman Korea dengan meraih 10 juta penonton. Dengan fakta barusan, film garapan sutradara Yeon Sang Ho ini terbukti berhasil memproduksi film zombie yang nggak kalah sama film Hollywood yang juga kerap mengangkat film dengan konsep mayat hidup. Bahkan, Train to Busan juga menjadi salah satu film official selection out of competition di Festival de Cannes.

Mengutip dari Hollywood Reporter, sebenernya Train to Busan merupakan versi live action dari sekuel film animasi Seoul Station, garapan Yeon Sang-ho juga. Bedanya, Train to Busan lebih menggambarkan suasana kota Seoul yang berantakan setelah dilanda virus misterius dan menyebabkan mereka jadi zombie.

So, hal ini menyebabkan orang-orang menjadi agresif dan terjadilah kekerasan di mana-mana. Nah, pada saat itu, cuma sekelompok penumpang yang sedang naik kereta KTX dari Seoul ke Busan yang kira-kira bisa selamat dari serangan zombie. Mungkin itu bisa jadi tempat perlindungan yang aman dan yang tersedia di Seoul.

Tapi, untuk bisa selamat dari zombie yang menyerang mereka, nggak semudah itu, bro. Saat kereta tersebut mau berangkat aja, stasiun keretanya udah dipenuhi oleh sekolompok zombie. Tak pelak, zombie tersebut membunuh masinisnya dan penumpang yang berada di dekat zombie. Nah, otomatis, karena nggak ada masinis, penumpang yang tersisa kudu berjuang dan melawan zombie biar tetap bisa hidup.

Saat itu juga, peran utama dalam film ini, Seok Woo (Gong Yoo), berusaha menyelamatkan anak perempuanya yang ada di dalam kereta tersebut. Selain Gong Yoo, Ahn So-hee, yang berperan sebagai pelajar bernama Jin Hee, dan penumpang lainya juga mati-matian bertahan hidup di kereta itu dari serangan zombie yang brutal. Wah, kira-kira ending-nya nanti, penumpang-penumpang ini bisa selamat nggak ya?

Tonton trailer-nya dulu aja di bawah ini! Terus kita siap-siap, deh, nonton filmnya sebentar lagi.

Baca Juga

The Confession Jadi Film Pembuka Korea Indonesia Film Festival 2014

15 Film Bakal Diputar di Korea Indonesia Film Festival 2014

Editor : Hai Online

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest