Follow Us

Kenapa Pak Jusuf Kalla Nggak Hormat kepada Bendera Pusaka? Apakah Itu Salah?

Alvin Bahar - Kamis, 18 Agustus 2016 | 02:00
Wakil Presiden Jusuf Kalla (tampak berada di belakang Presiden Jokowi) tidak melakukan gerakan hormat saat pengibaran bendera merah putih dilakukan di Istana Merdeka, Rabu (17/8).
Alvin Bahar

Wakil Presiden Jusuf Kalla (tampak berada di belakang Presiden Jokowi) tidak melakukan gerakan hormat saat pengibaran bendera merah putih dilakukan di Istana Merdeka, Rabu (17/8).

Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) nggak mengangkat tangan memberikan hormat saat bendera pusaka Merah Putih dikibarkan dalam Upacara Bendera HUT Ke-71 RI di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (17/8). Waduh! Salah nggak tuh?

Saat Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) mengibarkan bendera, posisi tangan JK tetap seperti semula, dan ia berdiri tegap. Padahal, inspektur upacara sudah meminta semua yang hadir untuk hormat.

Presiden Joko Widodo yang berada di samping JK serta pejabat negara dan tamu lainnya juga sudah memosisikan tangan memberikan hormat. Hingga lagu "Indonesia Raya" selesai dikumandangkan dan bendera berkibar di puncak tertinggi, posisi tangan Kalla tak berubah.

Ini bukan pertama kalinya JK melakukan itu. Saat upacara di Istana tahun lalu, JK juga melakukan sikap serupa dan ramai diperbincangkan publik.

Tapi nggak memberikan tanda hormat kepada bendara pusaka itu salah atau nggak sih? Cek deh halaman berikutnya!

Editor : Alvin Bahar

PROMOTED CONTENT

Latest