Follow Us

Hidup Netizen! Ini 4 Penggalangan Dana di Indonesia yang Viral di Media Sosial

Alvin Bahar - Selasa, 14 Juni 2016 | 03:30
Saeni dan warungnya
Alvin Bahar

Saeni dan warungnya

Seiring perkembangannya, media sosial kini bukan cuma tempat memamerkan selfie atau mencurahkan kegalauan hati. Ranah komunikasi jagat maya itu juga kerap dijadikan platform untuk menginisiasi suatu gerakan, mulai yang bernuansa provokasi hingga sosial.

Salah satu gerakan sosial yang marak digelar via jejaring maya adalah penggalangan dana untuk mereka yang membutuhkan. Berikut beberapa penggalangan dana di Indonesia yang viral di media sosial!

1. Donasi untuk Saeni

Jumat (10/6) pekan lalu, dagangan di warung milik Saeni disita Satuan Polisi Pamong Praja. Saeni dianggap melanggar aturan karena menjual makanan di siang hari pada bulan Ramadhan.

KompasTV mengabadikan peristiwa itu. Saeni tampak menangis sembari memohon agar dagangannya tak diangkut. Namun apa daya, aparat tetap menggaruk dagangannya.

Hal ini kemudian memicu rasa prihatin dan amarah netizen. Seorang pengguna Twitter bernama Dwika Putra (@dwikaputra) pun berinisiatif menggalang dana via Twitter untuk mengganti modal Saeni.

Aksi Dwika disambut antusiasme yang tinggi dari netizen. Hanya dalam waktu dua hari, dana yang terkumpul mencapai Rp 232 jutaan. Duit itu bakal diberikan ke Saeni dan "korban" perampasan dagangan lainnya.

Editor : Alvin Bahar

PROMOTED CONTENT

Latest