Walau Blink-182 udah move on dari Tom DeLonge dengan ngegaet Matt Skiba dan bikin album baru dengan pentolan Alkaline Trio tersebut, sebagian fans trio pop punk tersebut kayaknya belum move on deh. Soalnya, ada beberapa yang bikin lagu baru Blink-182 seakan-akan dinyanyiin dan dibawain sama Tom DeLonge.
Lagu Bored to Death dimodifikasi sedemikian rupa oleh orang-orang ini jadi seakan dibawakan oleh Tom, Mark, dan Travis. Apakah bener-bener mirip sama suara dan permainan gitar sang mantan personel tersebut? Coba cek di bawah ini:
Alex Melton bikin versi yang mirip banget dengan Bored To Death, tapi mengganti vokal Matt dengan Tom.
Pemilik akun littleredguitars2 bikin Bored To Death versi Blink-182 era Neighborhood. Ada pengaruh Angels and Airwaves di versinya.
Seb Sedobra bikin Bored To Death terdengar seperti Blink-182 era 90-an.
Sementara Gonzalo Folli bikin Bored To Death yang hanya dinyanyikan oleh Tom DeLonge. Tapi, dia bikin dalam versi parodi yang lumayan kocak.