Follow Us

Uang Pecahan Rp. 200.000 itu Hoax atau Fakta?

Alvin Bahar - Rabu, 02 Maret 2016 | 06:30
Uang pecahan Rp. 200.000
Alvin Bahar

Uang pecahan Rp. 200.000

Akhir-akhir ini banyak berita dan broadcast yang berisikan kalau uang pecahan Rp200.000 udah beredar. Uang dengan warna ungu ini bergambar pemain polo.

Tapi ternyata berita ini hoax, guys. Bank Indonesia nggak pernah mengeluarkan uang dengan pecahan Rp200.000.

Lagi pula, biasanya uang rupiah selalu bergambar pahlawan Indonesia di satu sisi dan budaya Indonesia di sisi lainnya. Pemain polo seperti yang ada di uang pecahan Rp200.000 ini bukan termasuk budaya Indonesia. Sehingga, udah dipastikan kalau berita ini hoax.

Menanggapi berita ini, melalui akun Twitter-nya, Bank Indonesia mengklarifikasi bahwa pihaknya nggak pernah mengeluarkan uang dengan pecahan Rp200.000.

Menurut Bank Indonesia pihaknya akan mengumumkan pernyataan via website resminya kalau mengeluarkan uang pecahan atau desain uang yang baru.

Berikut ini tweet yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia.

1. Terkait informasi yg beredar mengenai uang pecahan Rp200.000, Bank Indonesia menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar

— Bank Indonesia (@bank_indonesia) February 17, 2016

2. Saat ini, uang Rupiah pecahan terbesar adalah Rp.100.000,-

— Bank Indonesia (@bank_indonesia) February 17, 2016

3. Untuk tiap uang pecahan baru yg dikeluarkan, BI akan mengeluarkan pernyataan resmi di media massa & web https://t.co/MuCijgLMJI

— Bank Indonesia (@bank_indonesia) February 17, 2016

Source : Hai Online

Editor : Alvin Bahar

PROMOTED CONTENT

Latest