Follow Us

3 Hal Yang Harus Diketahui Sebelum Berlangganan Netflix

Alvin Bahar - Rabu, 13 Januari 2016 | 03:45
Netflix
Alvin Bahar

Netflix

Lama dinanti, Netflix akhirnya memperluas layanannya ke seluruh dunia. Secara total, ada 130 negara baru yang bisa menikmati layanan streaming film dan serial TV ini, termasuk Indonesia. Penasaran, hal-hal apa saja yang harus diketahui sebelum berlangganan Netflix?

Pengumuman hadirnya layanan Netflix secara global diumumkan langsung oleh Co-Founder dan CEO Netflix Reed Hastings di atas panggung Consumer Electronics Show (CES) 2016 di Las Vegas, AS, Rabu (6/1).

"Dengan peluncuran ini, konsumen di seluruh dunia—dari Singapura ke St Petersburg, dari San Francisco ke Sao Paolo—dapat menikmati acara TV dan film secara simultan, tak lagi menunggu," ujar Hastings.

Untuk pasar Indonesia, ada tiga jenis layanan Netflix yang bisa dinikmati. Layanan tersebut adalah Basic, Standard, dan Premium.

Pelanggan cukup membayar biaya bulanan Rp 109.000 untuk paket Basic, Rp 139.000 untuk paket Standard, dan Rp 169.000 untuk paket Premium.

Perbedaan di antara paket tersebut terletak di resolusi gambar dari sebuah film dan jumlah perangkat yang bisa digunakan untuk menggunakan sebuah akun Netflix secara bersamaan.

Mau tau apa saja yang harus diketahui sebelum berlangganan Netflix? Cek halaman berikutnya!

Baca Juga

Ini Syarat Kecepatan Internet Supaya Lancar Nonton Netflix

4 Fakta Netflix Yang Baru Aja Masuk ke Indonesia

source: Nextren

Editor : Alvin Bahar

Latest