Follow Us

ONROP! Musikal Kisah Cinta Melawan Kebencian Lewat Tarian dan Lagu

Sekar Seruni (old) - Selasa, 12 Oktober 2010 | 00:41
ONROP! Musikal Kisah Cinta Melawan Kebencian Lewat Tarian dan Lagu
Sekar Seruni (old)

ONROP! Musikal Kisah Cinta Melawan Kebencian Lewat Tarian dan Lagu

Pada hari Jumat (8/10) Sixstories Productions mengadakan press conference di area Level One Grand Indonesia, Jakarta, untuk memperkenalkan teater musikal ONROP!. Teater arahan Joko Anwar ini merupakan komedi satir tentang kekuatan cinta. Sejumlah seniman dan musisi berbakat Indonesia ikut terlibat dalam proses pembuatan teater ini.

"Banyak sekali seniman-seniman muda di Indonesia yang belum terdengar kiprah dan karyanya.Dengan ONROP! Musikal, kami ingin menghadirkan mereka sekaligus memperkenalkan pentas drama musikal yang segar dan berkualitas," kata Afi Shamara, sang produser, saat ditanya apa pertimbangannya untuk menghadirkan ONROP! Musikal.

Sang sutradara, Joko Anwar serta Afi Shamara, Eko Supriyanti selaku koreografer hingga perwakilan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta hingga para bintang yang ikut bermain dalam pertunjukkan ONROP! turut hadir dalam press conference ini.

ONROP! merupakan hasil karya Joko Anwar yang sudah ia pertimbangkan untuk angkat menjadi teater musikal sejak 2 tahun yang lalu. Kisah ini bercerita tentang sebuah pulau dimana kehidupan masyarakatnya dipenuhi dengan kekakuan dan peraturan-peraturan yang mengikat. Namun kekuatan cinta dari segelintir orang berusaha mengalahkan kebencian di dalam pulau ini. Semua ini dibawakan melalui gerak tari dan nyanyian dari ke 31 pemainnya. Ada total 17 lagu garapan Aghi Narottama, Bemby Gusti, dan Ramondo Gascaro yang dibawakan dalam teater ini.

Para pemain dari teater ini dipilih melalui audisi yang cukup ketat. Setelah mengaudisi lebih dari 1000 orang, akhirnya dipilihlah 65 pemain berbakat. Di antara para pemain itu terselip nama Fitri Tropica, Nina Tamam dan Ichsan Akbar. Keseruan proses audisi tersebut terekam dalam video yang diputar dalam press conference ini.

Joko Anwar berharap hadirnya ONROP! ini dapat menjadi hiburan yang terus menerus dapat dinikmati oleh masyarakat Indonesia dan bahkan masyarakat dunia.

Jadi jangan lupa nonton penampilan drama musikal spektakuler ini di Teater Jakarta Taman Ismail Marzuki mulai tanggal 13-21 November 2010.

Editor : Sekar Seruni (old)

PROMOTED CONTENT

Latest