Penggemar berat Metallica? Pastinya jangan lewatkan kesempatan yang satu ini. Pasalnya Lars Ulrich sang drummer dari band metal kenamaan tersebut telah melelang waktunya guna menyumbang bagi pendidikan remaja di Las Vegas dalam gelaran perayaan 15 tahun Grand Slam For Children. Nggak tanggung-tanggung untuk menebus waktu luang bersamanya, Ulrich mematok harga $35.000 atau setara dengan 350 juta perak. Hal tersebut untuk membantu Andre Agassi Foundation yang fokus terhadap pendidikan yang mempunyai target hingga $8,5 juta.
Lars Ulrich dengan rela akan menemani satu hari penuh untuk mereka yang bersedia menyumbang. Perinciannya adalah kita akan dibawa ke studio Metallica, ikut mereka latihan, mengunjungi markas besar, dan juga les privat bersama sang drummer selama satu jam penuh yang ditutup dengan makan siang privat bersamanya. Kesempatan langka nih!
Nggak hanya itu saja, dikutip dari hennemusic.com asal Kanada, kita akan juga mendapatkan fasilitas terbaik dari para sponsor pendukung. Sebut saja penerbangan PP kelas utama dari American Airlines, menginap selama dua hari di hotel mewah Mandari Oriental, San Fransisco.Dan untuk membuat sekeliling kalian iri, Metallica telah menyiapkan berbagai aksesoris resmi mereka untuk diperbolehkan dibawa pulang. Gokil!
Tenang saja, paket hang out bersama Metallica ini tersedia hingga akhir tahun 2011 besok. Untuk kalian yang tertarik, mending nabung deh dari sekarang!