Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tom DeLonge : Rutinitas Tur Dan Buku Tentang UFO

- Kamis, 27 Oktober 2011 | 07:38
Tom DeLonge Rutinitas Tur Dan Buku Tentang UFO
Hai Online

Tom DeLonge Rutinitas Tur Dan Buku Tentang UFO

Kebosanan memang kerap kali menerpa setiap musisi ketika seang menjalani sebuah tur panjang. Dan setiap masing-masing pribadi, pasti punya cara untuk mengatasinya. Begitu pula dengan Tom DeLonge dari Blink 182. Tur yang masih dijalaninya juga terkadang membuatnya bosan. Beruntung dirinya mempunyai penonton yang hebat dan juga sebagain ritual setelah konser yang dijalaninya. Mulai dari makan malam hingga membaca.

"Bagian terbaik ketika menjalani tur adalah ketika malam hari menjelang. Ketika kami (Blink 182) menjalani sebuah panggung yang menyenangkan kemudian disusul dengan beberapa kegiatan seperti mandi dan langsung menyantap makan malam yang telah disiapkan. Sewatu semuanya telah beres saya beranjak pergi ke tempat tidur, membaca buku tentang UFO dan tdur dengan sendirinya," ujarnya kepada MTV.

Tom Delonge sendiri dikabarkan baru saja menyelesaikan Honda Civic Tour-nya bersama Blink 182 dan baru saja merekrut drummer muda Ilan Rubin untuk Angels And Airwaves. Kemungkinan dirinya akan kembali sibuk dengan AVA di mana band besutannya tersebut akan merilis album baru pada 8 November 2011 mendatang.

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

x