Dani Pedrosa, pembalap andalan dari tim Repsol Honda bermain cukup lihai pada MotoGp San Marino, Minggu (5/9) di sirkuit Misano. Tak sekalipun Pedrosa memberikan kesempatan pada pesaingnya, Jorge Lorenzo. Berkali-kali, Pedroza sengaja memantapkan 'langkahnya' tanpa sedikitpun membiarkan Lorenzo mengejarnya.
Pemain tanpa cela ini mampu memberikan waktu terbaiknya sampai titik finish dengan total 4 menit 22,059 detik. Kemenangan tersebut merupakan yang keempat kalinya dikantongi Pedrosa musim ini. Dengan koleksi angka 208, Pedrosa makin memperpendek jarak ketinggalannya dengan Lorenzo.
Sementara di posisi kedua, dihuni oleh Jorge Lorenzo yang mendapat tambahan 20 angka. Lorenzo kini masih memimpin klasemen dengan angka 271 poin.
Valentino Rossi harus puas di posisi ketiga. The Doctor yang belum cukup pulih ini sempat mengalami 'perang' yang cukup ketat dengan Casey Stoner pada lap 9.