Follow Us

Tahan Imbang Madrid, Barcelona Menuju Semifinal

Eddy Suhardy/Alvin Bahar - Rabu, 25 Januari 2012 | 22:58
Tahan Imbang Madrid Barcelona Menuju Semifinal
Eddy Suhardy/Alvin Bahar

Tahan Imbang Madrid Barcelona Menuju Semifinal

Camp Nou menjadi saksi ketangguhan tim Azulgrana dalam upaya menahan imbang tim tamu, Real Madrid. Barcelona yang kala itu diperkuat oleh kiper Jose Pinto jelas melakukan pressing yang sangat baik di babak pertama. Nggak ayal, skor 2 gol berhasil disarangkan ke gawang Iker Casillas atas sepak cerdas dari Pedro pada menit ke-43 serta tendangan langsung di luar kotak penalti Dani Alves pada menit-menit terakhir pertandingan.

Kekalutan El Real seakan terlihat dengan adanya obral kartu kuning yang dilayangkan wasit kepada pemain-pemain asuhan Mourinho tersebut. Bahkan sang kapten pun, Casillas ikutan mendapatkan kartu kuning lantaran protes mengenai pelanggaran yang dilakukan timnya.

Selang turun minum, babak kedua justru membuat El Real berpikir keras untuk mengejar ketertinggalan. Mou langsung melakukan beberapa perputaran pemain dengan menukarkan Kaka dan Higuain kepada Callejon dan Benzema. Masuknya dua pemain ini jelas memberikan kontribusi yang menakjubkan. Terbukti, dengan umpan manis dari Mesut Oezil, Ronaldo pun langsung menyarangkan gol ke gawang Barca di menit ke-68.

Nggak membutuhkan waktu lama untuk mengejar ketertinggalan, kali ini Benzema melakukan trik tiga sentuhan di depan gawang Pinto setelah umpan langsung dari Callejon dan sukses menjebol gawang Barcelona. Kali ini merupakan ancaman besar untuk Barcelona karena jika Real Madrid mampu mengungguli mereka sekali lagi, maka tiket menuju semifinal pun kandas. Namun, pada menit ke-89 justru menjadi kesialan untuk tim tamu. Casillas cs terpaksa harus bermain dengan 10 orang lantaran Sergio Ramos mendapatkan kartu kuning untuk kali keduanya. Hal ini jelas merugikan El Real lantaran keinginan untuk kembali menambah gol sangat sulit dilakukan jika jumlah pemain berkurang.

Alhasil, hingga babak kedua usai, Madrid hanya mampu ditahan imbang oleh Barcelona 2-2 dan tim Catalan sukses mengantongi tiket menuju semifinal Copa del Rey dengan kemenangan agregat 4-3.

Editor : Eddy Suhardy/Alvin Bahar

PROMOTED CONTENT

Latest