Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

SNSD akan Berinteraksi dengan Hologramnya Sendiri

Adhie Sathya - Selasa, 11 Juni 2013 | 08:40
SNSD akan Berinteraksi dengan Hologramnya Sendiri
Adhie Sathya

SNSD akan Berinteraksi dengan Hologramnya Sendiri

SNSD sedang sibuk menggelar "2013 Girls' Generation World Tour - Girls & Peace." Di tur ini, bakal ada yang spesial. Yoona cs bakal berinteraksi dengan hologram mereka sendiri!

"Fokus utama di konser ini adalah video hologram. Tidak akan ada pertunjukan solo saat ini. Kami menyiapkan banyak pertunjukan dengan semua sembilan anggota. Kami tidak akan beristirahat dan terus tur," kata Taeyeon di press conference tur dunia SNSD, (9/6).

Sooyoung melanjutkan, "Kami memiliki tahun-tahun yang memuaskan, dan sebagai hasilnya banyak pertunjukan lainnya akan ditampilkan. Kami memiliki pertunjukan besar secara individual, tapi kami lebih ingin menunjukkan penampilan sebagai satu unit."

SNSD dan SM Entertainment sebelumnya menggunakan teknologi hologram melalui "V Concert," yang merupakan singkatan dari "Virtual Concert."

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

x