YouTube telah membuat ajang penghargaan musiknya sendiri, yaitu dinamai YouTube Music Awards. Acara ini bakal digelar pada Minggu, 3 November mendatang dan bakal memberikan sejumlah penghargaan bagi para musisi yang terpopuler dan atau lagu-lagu yang sukses disaksikan viewers terbanyak selama setahun terakhir. Dan nominasinya sendiri bakal diumumkan pada 17 Oktober mendatang, guys!
Yang seru, ada sejumlah bintang musik kenamaan sudah mengonfirmasi kalau mereka bakal tampil di ajang tersebut, di antaranya Lady Gaga, Eminem, dan Arcade Fire. Seperti dilansir dari The Associated Press, Selasa (1/10) kemarin, acara ini juga bakal dipandu oleh aktor Jason Schwartzman.
Bahkan, untuk menyambut ajang tersebut, situs milik Google Inc. juga dikabarkan bakal menggelar acara di beberapa kota seperti Seoul, Moscow, London, dan Brazil untuk mempromosika acara tersebut.
Tenang, nggak perlu berangkat ke Pier 36 New York, sebab malam penganugerahan YouTube Music Awards ini dapat diakses secara live-streaming, pada hari H nanti.