Pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sukses meraih gelar juara All England 2013, dalam partai final yang berlangsung di National Indoor Arena (NIA), Brimingham, Minggu 10 Maret 2013 kemarin. Kemenangan ini memiliki memiliki makna besar bagi pasangan yang akrab disapa Towi dan Butet ini. Pasalnya mereka berhasil mempertahankan gelar juara yang direbut tahun lalu dengan mengatasi lawannya Thomas Layborn/Kamila Rytter Juhl asal denmark dengan skor 21-17, 21-19 di final.
"Senang sekali kami bisa mempertahankan gelar juara. Ini adalah sejarah untuk Indonesia. Kami bangga bisa memberikan yang terbaik," ujar Liliyana dalam rilis yang Hai terima.
Kemenangan Tontowi/Liliyana merupakan kemenangan kedua dalam laga All England. Sepanjang sejarah dalam sektor ganda campuran, Indonesia berhasil meraih tiga gelar juara, setelah sebelum Towi dan Butet, pasangan Christian Hadinata dan Imelda Wiguna membawa pulang piala kejuaraan di tahun 1979.
"Kami sangat senang bisa meraih gelar juara All England dua kali berturut-turut. Ini adalah hari keberuntungan kami, momen yang tak akan terlupakan," jelas Lilliyana."Alhamdulillah dan Alhamdulillah, kami bahagia sekali hari ini.
Persiapan yang matang menuju All England akhirnya terbayar dengan gelar juara All England yang kedua," timpal Towi.