Kieran Gibbs berujar jika Arsenal ingin mengirimkan pernyataan yang besar di Liverpool pada minggu ini. Gibbs percaya jika hasil yang akan dipetik di Merseyside pada Sabtu nanti akan memberi pesan pada rival mereka di Premier League dan Eropa.
Sang bek kiri yang menolong pasukan Wenger untuk mengalahkan Liverpool di Emirates, Oktober lalu juga berujar jika dia akan membuktikan bahwa timnya bisa menjaga jarak untuk tetap berada di puncak klasemen Premier League.
"Saya pikir, kami akan memberi pernyataan yang besar jika bisa memenangkan pertandingan di Anfield.
"Sebelum pertandingan nanti, kami belum bermain pada pertandingan besar dan meskipun kami telah duduk di puncak klasemen, orang-orang tetap berujar jika; inilah saatnya. Pertandingan besar telah datang.
"Tidak sering untuk bisa bertanding dengan Manchester United, Liverpool dan Bayern Muenchen dalam waktu dua minggu. Jadi akan terasa hebat untuk menjadi bagian di dalamnya - bermain bersama tim hebat di dunia.
"Menjadi tim underdog akan memberi tekanan sendiri, namun kami tidak melihat peluang untuk memenangkan Premier League. Kami hanya ingin memenangkannya (Premier League)," ucap Gibbs.
"Setiap hari saat latihan berjalan baik-baik saja. Namun saat makan malam di hotel, kami sering berkelakar tentang tim Prancis, tim Inggris dan yang lainnya di dunia.
"Karena, itu memang grup yang kuat," ungkapnya.