Sudah pertengahan tahun, cuaca di Indonesia khususnya di ibukota kayaknya semakin gerah aja, yah. Biar kamu tetap tampil gaya dan nggak malah kepanasan, kita punya sedikit tips mix and match fashion item top-to-toeyang oke dan bisa langsung kamu aplikasikan dengan belanja di JakCloth Summer Festival 2013.
Mulai dari yang paling atas, untuk menghindari panasnya sinar matahari, kamu bisa pake topi snapback. Pasti udah tahu dong, sekarang si snapback ini lagi ngehits banget di kalangan remaja pria. Oleh karena itu, hampir semua clothing brand lagi berlomba-lomba ngasih desain snapback yang oke-oke banget! Salah satu booth di JackCloth 2013 yang menjual snapbackadalah 'NRDN'. Tiap snapbackbisa kamu dapatkan sekitar Rp.90.000,- aja.
Setelah snapback, untuk atasan kamu bisa memakai t-shirt dengan bahan yang enak. Biar lebih keren, kamu bisa mengganti t-shirt dengan pattern shirt yang sekarang juga lagi happening, seperti Hawaiian atau flowery shirt. Di booth 'NSA' banyak banget pilihan kemeja bermotif unik. Eits, walaupun motifnya bunga-bunga, nggak bikin kamu jadi girly kok!
Nah, biar nggak kepanasan, pakai juga celana yang senyaman mungkin. Pilihan paling tepat: celana pendek! Di booth 'Rotten' ada berbagai macam pilihan celana pendek yang kece dengan harga yang cukup terjangkau. Warna celananya juga macem-macem, mulai dari merah maroon, cream, abu-abu, coklat dan hitam.
Terakhir, sepatu! Untuk sepatu, tergantung sama selera kamu aja. Boleh sneakers atau kalau mau dengan tampilan lebih rapih, kamu bisa pakai derby shoes. Apalagi, sekarang derby shoes berbahan suede lagi happening banget. Pilihan di JakCloth juga banyak, nggak susah untuk nyari sepatu cowok yang kece di sini!