HAI-ONLINE.com - Kabar duka datang dari aktor yang dikenal karena membintangi Godzilla 1954, Akira Takarada. Aktor tersebut meninggal pada usia 87 tahun.
Melansir dari NME, Jumat (18/03/2022), kematiannya dikonfirmasi kemarin (17 Maret) dalam tweet dari Toho Studios, perusahaan produksi di balik film monster 1954 yang paling berpengaruh.
"Kami turut berduka cita atas meninggalnya Akira Takarada. Semoga ingatannya terus menginspirasi kehidupan banyak penggemar Godzilla.” tulis tweet tersebut.
Penyebab kematiannya belum diungkapkan.
Takarada memainkan Hideto Ogata di Godzilla asli, seorang pelaut yang bekerja dengan Penjaga Pantai Jepang setelah monster itu menenggelamkan sebuah kapal. Aktor ini juga membintangi re-edit AS Godzilla: King Of The Monsters dengan Raymond Burr pada 1956.
Dia terus membintangi film sepanjang karirnya dengan berperan dalam Mothra vs Godzilla tahun 1964, Godzilla vs the Sea Monsters pada 1966, Godzilla vs Mothra pada 1992, dan Godzilla: Final Wars pada 2004.
Baca Juga: Kayak Film Godzilla, Biawak Ini Bikin Toko di Thailand Porak-poranda
Aktor tersebut juga memfilmkan adegan remake Godzilla AS 2014 yang disutradarai Gareth Edwards, yang di mana tidak ikut serta dalam film terakhir.
Penghargaan lainnya termasuk film monster seperti King Kong Escapes di 1967 dan Half Human di 1955. Dia juga mengisi suara Jepang untuk karakter Jafar di Disney's Aladdin dan seri video game Kingdom Hearts.
(Tanya Audriatika)