Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Daftar 10 Kota Pelajar Terbaik Dunia Tahun 2022 Versi QR WUR

Hanif Pandu Setiawan - Selasa, 03 Agustus 2021 | 15:00
University College London di Inggris. London menempati urutan teratas dalam kategori Best Student Cities 2022 versi QS WUR.
Diliff/Wikimedia

University College London di Inggris. London menempati urutan teratas dalam kategori Best Student Cities 2022 versi QS WUR.

HAI-Online.com – Kalian punya rencana suatu saat bisa melanjutkan pendidikan ke luar negeri? Selain kampusnya sendiri, ada baiknya kalian juga mempertimbangkan kota tempat kalian nanti tinggal, sob.

Nah, sebagai salah satu pertimbangan, QS World University Rankings (QS WUR) telah merilis kota-kota pelajar terbaik di dunia sebagai pilihan studi dalam pemeringkatan "Best Student Cities 2022".

Pemeringkatan ini sendiri dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai faktor, seperti memiliki setidaknya dua universitas yang masuk dalam pemeringkatan QS World University Rankings terbaru, keterjangkauan biaya pendidikan serta biaya hidup, jumlah pelajar internasional, keamanan dan kesehatan, hingga survei dari mahasiswa.

Baca Juga: Deretan 10 Universitas Tertua di Indonesia, Kampus Lo Salah Satunya?

Untuk tahun 2022, London masih menjadi yang teratasuntuk urusankota terbaik untuk para pelajar.

Jika kita ngintip sedikit, adasejumlah universitas ternama dunia yang bertempat di kota tersebut, mulai dari University College London, Imperial College London, sampai King's College London.

Ibukota Inggris ini telah menjadi favorit siswa selama bertahun-tahun dan memiliki banyak institusi akademik kelas dunia untuk dipilih oleh siswa.

Namin selain London, ada sejumlah kota terbaik bagi pelajar versi QS WUR yang bisa menjadi pertimbangan jika kalian yang ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri, dirangkum dari laman topuniversities.com, Selasa (3/8/2021):

Baca Juga: Inilah 4 PTN dengan Jurusan Kedokteran Terbaik Indonesia Versi THE WUR 2021

  1. London, Inggris Skor: 100
  2. Munich, Jerman Skor: 97,4
  3. Seoul, Korea Selatan Skor: 96,1
  4. Tokyo, Jepang Skor: 96,1
  5. Berlin, Jerman Skor: 95,9
  6. Melbourne, Australia Skor: 95,5
  7. Zurich, Swiss Skor: 94,9
  8. Sydney, Australia Skor: 94, 3
  9. Boston, Amerika Serikat Skor: 92,1
  10. Montreal, Kanada Skor: 92,1
Dari daftar Best Student Cities 2022 di atas, ada salah satu kota yang jadi inceran kalian, guys? (*)

Baca Juga: Inilah 10 Skill yang Paling Dibutuhkan di Dunia Kerja Tahun 2025

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x