Follow Us

Produseri Kartun DC 'Static Shock', Michael B Jordan Peduli Komunitas Ras Kulit Hitam

Annisa Putri Salsabila - Senin, 19 Oktober 2020 | 18:05
Michael B Jordan produseri film dari komik DC, yang mana dalam film itu bercerita tentang pahlawan kulit hitam
variety.com

Michael B Jordan produseri film dari komik DC, yang mana dalam film itu bercerita tentang pahlawan kulit hitam

HAI-Online.com - Pemeran film Black Panther, Michael B Jordan, bakal memproduseri film pahlawan super kulit hitam bertajuk Static Shock yang diadaptasi dari DC Comics.

Sebagaimana dilansir The Hollywood Reporter, Jordan bakal jadi produser sebagai perwakilan dari rumah produksi miliknya yang bekerja sama dengan Warner Bros, Outlier Society.

"Saya merasa bangga menjadi bagian dari pembuatan jagat baru yang fokus pada pahlawan super berkulit hitam. Komunitas kami layak mendapatkan itu," kata Jordan.

Baca Juga: Gal Gadot Bakal Jadi Ratu Mesir Cleopatra di Film Baru Patty Jenkins

Saat ini, film tersebut dalam tahap pengembangan. Static Shock akan fokus pada karakter bernama Static.

Karakter itu pertama kali muncul dalam komik Static #1 (1993) karya komikus Dwayne McDuffie, Denys Cowan, Michael Davis, dan Derek T. Dingle.

Static dikisahkan sebagai pemuda berdarah Afrika-Amerika bernama asli Virgil Hawkins. Nama itu terinspirasi dari Virgil Darnell Hawkins, seorang pengacara yang ditolak Fakultas Hukum Universitas Florida pada 1949 karena berkulit hitam.

Virgil menjadi Static dan sudah punya kekuatan super pada usia 15 tahun. Ia mendapat kekuatan memanipulasi listrik dan magnet setelah terpapar ledakan dari bahan kimia.

Sebelumnya, karakter ini sudah pernah diadaptasi dalam serial televisi bertajuk Static Shock pada 2000 silam.

Serial ini berlangsung selama empat musim dengan total 52 episode.

Baca Juga: Museum Godzilla Pertama di Jepang, Akhirnya Resmi Dibuka Hari Ini Sob!

Dalam serial tersebut, ledakan itu dikenal dengan nama The Big Bang. Banyak orang terpapar bahan kimia itu dan kemudian memiliki kekuatan super. Namun, sebagian orang tersebut justru menjadi penjahat super.

Static Shock bukan merupakan film pertama yang diproduseri Jordan. Sebelumnya, ia memproduseri film Just Mercy (2019) dan Without Remorse yang akan rilis di layanan streaming Amazon Prime Video. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest