Follow Us

Bukan 'Bensin Empty', Tapi Ini Arti Huruf 'E' di Indikator Bensin

Alvin Bahar - Selasa, 31 Maret 2020 | 18:30
Upload Foto Speedometer Hanya Iseng
Hai Online

Upload Foto Speedometer Hanya Iseng

HAI-Online.com - Buat kalian yang sering pergi kemana-mana menggunakan kendaraan pribadi, pasti udah nggak asing lagi sama simbol-simbol yang ada pada papan panel speedometer.

Familiar dengan speedometer, dong? Itu, lho, alat pengukur kecepatan kendaraan. Di dekat panel speedometer juga terdapat jarum indikator bensin yang memberikan informasi kapasitas bensin. Dalam indikator bensin terdapat simbol huruf "F" dan "E."

Banyak orang mendefinisikan bahwa huruf "F" adalah berasal dari kata full atau penuh. Sedangkan huruf "E" diartikan dengan kata emergency.

Tapi lo tau nggak? Ternyata, saat indikator bensin menunjukkan huruf "E" ternyata bukan karena bensin di tangki habis.

Baca Juga : Ini Kabar Remaja 19 Tahun yang Nge-hack Situs KPU Usai Dibawa Polisi ke Markas Besar

Yap, E bukan berarti bensinnya habis, tetapi menjadi sebuah pertanda. Jika indikator bensin telah menunjuk di huruf 'E' ternyata bahan bakar di tangki lo masih tersisa sekitar 10% hingga 15% dari kapasitas maksimum isi tangki.

Artinya, jika kapasitas tangki bahan bakar kendaraan, misalnya mobil lo mencapai 30 liter maka masih ada sekitar 3 liter.

Meski masih ada bensinnya, lo harus segera mengisi kembali bahan bakarnya. Hal itu dimaksudkan agar kendaraan kita nggak benar-benar kehabisan bahan bakar saat melaju di jalan.

Jangan menunda pengisian bahan bakar, meski mobil masih punya sisa jarak tempuh yang jauh sesuai hitung-hitungan manual.

Artikel ini pertama kali ditayangkan di Grid.ID, dengan judul artikel Bukan Karena Bensin Habis, Ternyata Inilah Arti Huruf E Pada Indikator Bensin

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest