Sempat Hilang, Kondisi Terbaru Afi Nihaya Faradisa Disebut Kena Pre-Kanker Serviks dan Kista Rahim

Senin, 23 Januari 2023 | 15:30

Kondisi terkini Afi Nihaya Faradisa, akui terkena pre-kanker serviks dan kista rahim.

HAI-Online.com - Afi Nihaya Faradisa atau Afi Nihaya, yang September 2022 lalu sempat viral di Twitter ini kini dikabarkan terkena pre-kanker serviks dan kista rahim.

Sempat menghilang, kini kabar terbaru Afi diungkapkan akun Twitter Rani @kusumaaranii, Minggu (22/1/2023) kemarin.

“Halo temen2 yang nanyain kondisi Afi Nihaya yang sempat menghilang bersama dengan viralnya kasus Afi Nihaya kemarin. Ini ya update kondisi Afi ???? Mari kita doakan yang terbaik buat dia ???? Sumber: Grup Seminar+Skripsi,” tulis Rani.

Dalam cuitan tersebut berisi screenshot percakapan grup WhatsApp Seminar I - II Kelas I.

Diketahui, Rani sempat menjadi salah satu orang yang akan dituntut Afi soal tuduhan dirinya jadi PSK di akun Natalie viral September lalu.

Baca Juga: 7 Fakta Afi Nihaya Faradisa, Remaja yang Sukses Mengguncang Negeri Lewat Status Facebook

Dalam cuitannya, Rani menjelaskan bahwa selama semester 9, Afi menghilang bahkan nggak ada kejelasan soal progress skripsinya.

“Biasanya progress skripsi antar pribadi sangat bisa terpantau melalui grup seminar skripsi ini ???? Intinya mari kita doakan yang terbaik buat Afi terlepas kbohonganny,” tulisnya.

Dalam percapakan tersebut disebut bahwa Afi sedang dirawat inap di RSCM Jakarta.

Namun, ketika Rani ingin menjenguk, nama Asa Firda Inayah ternyata tidak tercatat didalam daftar rawat inap RSCM Jakarta.

“Halo temen2 lanjutannya di RSCM Jakarta

Aku udh ngutus temen aku ke situ buat bawa bunga + buah buat Afi. Niatannya baik untuk di jenguk gitu. Tapi eh ternyata temen aku bilang ga ada nama Asa Firda Inayah di rawat di RSCM Jakarta ????????

Fix ini udh kebohongan keberapa kali dia,” tulisnya mengakhiri cuitan tersebut.

Cuitan soal Afi diduga berbohong lagi ini sontak menuai respon beragam dari netizen.

Banyak yang menduga foto yang dikirim dalam percakapan grup WhatsApp tersebut palsu.

Baca Juga: Viral di Twitter dan Lagunya Ramai Dikritik Pedas Netizen, Zen Aji Sebut Ini Jadi Pembelajaran

Seperti @Haris_teriyaki, yang menduga foto yang dikirim Afi berbeda dengan kondisi di RSCM saat ini, perbedaan tersebut terletak di warna gordennya.

FYI, Afi sempat viral di Twitter lantaran ia diduga pemilik dari akun Natalie, akun yang membagikan konten vulgar di Twitter.

Selain itu, ia juga dicap plagiat atas tulisannya yang berjudul ‘Warisan’ yang ternyata merupakan jiplakan dari tulisan Mita Handayani berjudul Belas Kasih dalam Agama Kita yang dirilis Mei 2017 silam. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya