Banyak Begadang Kantung Mata Jadi Menghitam? Ini 3 Tips Menguranginya!

Kamis, 09 Juni 2022 | 18:10
Pixabay

Lingkaran hitam sekitar mata

HAI-ONLINE.COM -Hayo ngaku siapa yang suka begadang kalau lagi ngerjain tugas, skripsi, atau deadline kerjaan? Hati-hati kantung mata lo jadi menghitam sob!
Munculnya kantung hitam di bawah mata atau biasa disebut mata panda ini selain disebabkan oleh bantalan lemak karena genetik juga sering banget dikaitkan dengan kebiasaan begadang.

Selain itu, penuaan dan munculnya stres menjadi faktor yang memperparah kantung mata yang menghitam.

Terus gimana dong cara mengatasinya? Ini dia beberapa trik yang dirangkum HAI buat mengurangi kantung mata menghitam agar penampilan lo makin kece dan nggak kelihatan lemes!

Baca Juga: 6 Tips Nurunin Berat Badan ala Prodi Gizi UAI, Contohnya Kurangi Minuman Manis

1. Menambah asupan kolagen di area mata

Meningkatkan produksi kolagen di sekitar area mata bisa mengurangi faktor penuaan yang menyebabkan kantung mata menghitam.

Lo bisa mengoleskan krim kolagen di sekitar mata ataupun mengonsumsi suplemen yang mengandung kolagen untuk meningkatkan barrier dan juga mencegah kendur di area kelopak.

2. Gunakan sunscreen dan kacamata hitam

Sinar matahari juga bisa memberikan dampak buruk karena mengandung sinar UV yang bisa merusak kulit wajah termasuk area mata.

Lo bisa menggunakan sunscreen dengan SPF dan pakai kacamata hitam pas lagi bepergian untuk memperlambat kendurnya kukit di area mata.

Melansir dari Kompas.com, dokter spesialis kulit, Arasg Akhavan, MD sinar UVA dan UVB adalah penyebab utama kerusakan akibat sinar matahari dan penuaan.

3. Kurangi asupan garam

Buat lo yang punya kondisi kantung mata menghitam yang semakin buruk, disarankan untuk mengatur konsumsi garam.

Soalnya, terlalu banyak asupan garam dalam tubuh kita bisa membuat kulit dehidrasi dan menyebabkan cairan menumpuk di seluruh tubuh, termasuk di bawah mata.

Meskipun bukan satu-satunya faktor, buat lo yang risih sama mata panda mengurangi asupan garam juga disarankan.

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya