5 Film Skateboard yang Cocok Jadi Tontonan Weekend Ini, Non-Skater Juga Bisa Enjoy Nontonnya!

Rabu, 11 Mei 2022 | 10:10
Ladera Skateboards

Street skateboard

HAI-Online.com - Skateboarding ini muncul sekitar akhir tahun 40-50an, berawal dari para peselancar di pantai itu. Mereka yang mencetuskan ide kalau lo bisa “berselancar di trotoar” juga.

Sekitar tahun 70an budaya skate ini muncul. Mulai dari fashion sampai musik para skater, dan Los Angeles jadi lokasi pertama bagi para komunitas skater berkumpul.

Nah sekarang HAI udah rangkum dari Bored Panda, lima film rekomendasi tentang skateboard buat mengisi waktu luang lo. Tapi tenang aja, buat lo yang non-skater tetep bisa enjoy nonton filmnya kok.

Baca Juga: Rombongan Pesepatu Roda di Jalan Gatsu Ternyata Atlet Pelajar, Polisi Beri Sanksi Represif

Check this out!

Dogtown and Z-Boys (2001)

Disutradarai Stacy Peralta, film ini dibintangi Jay Adams, Tony Alva, dan diisi suara Sean Penn. Dogtown and Z-Boys ini merupakan film dokumenter yang mengisahkan perintis tim skateboard tahun 70an Zephyr, yang di mana sutradara film ini juga termasuk dalam anggotanya.

Ditunjukkan secara mendalam bagaimana pembentukan budaya skateboard lewat film ini.

Berbagai wawancara juga dilakukan dengan orang-orang yang memang terlibat langsung dalam sejarah tersebut. Hal ini yang memberikan perspektif yang bagus soal anggota tim Zephyr terhadap fenomena budaya ini.

Lords of Dogtown (2005)

Dibintangi Heath Ledger, Emile Hirsch, dan Victor Rasuk, film drama biopik yang ditulis Stacy Peralta ini disutradarai Catherine Hardwicke.

Buat lo yang nggak begitu suka nonton flashback budaya skate jaman dulu, gimana kalo nonton dari kejadian yang sama namun dikemas secara berbeda? Nah kayak film Lords of Dogtown ini.

Baca Juga: Spoiler Alert! Alasan 'Karakter Ini' Nggak Muncul di Doctor Strange 2

Mid90s (2018)

Disutradarai Jonah Hill, film drama komedi Mid90s ini menjadi debut film pertamanya.

Terinspirasi dari masa kecilnya, film ini mengisahkan Stevie yang berusia 13 tahun saat ia mulai bergaul dengan sekelompok pemain skateboard yang sebagian besar lebih tua, waktu di Los Angeles tahun 90an.

Meski lo nggak tinggal di sana, film ini masih bisa relate karena bisa membangkitkan perasaan nostalgia akan masa remaja.

Bones Brigade: An Autobiography (2012)

Film dokumenter olahraga ini menceritakan kisah tim skateboard legendaris Bones Brigade.

Kisahnya dimulai dengan enam anak laki-laki yang membentuk tim pada 1980an, menciptakan kembali olahraga dan mempersiapkan diri mereka untuk menjadi atlet paling terkenal dan berpengaruh di dunia skateboard.

Film ini juga menyuguhkan wawancara dengan para legenda seperti Tony Hawk, Rodney Mullen, Lance Mountain, dan Peralta sendiri.

Terakhir, Minding The Gap (2018)

Dibintangi Keire Johnson, Bing Liu, dan Zack Mulligan, film dokumenter satu ini menceritakan kehidupan tiga pemuda yang tumbuh di Rockford, Illinois, yang bersatu karena kecintaan mereka pada skateboard.

Namun, mereka harus menghadapi tanggung jawab dan kesulitan menjadi dewasa, sampai penemuan tak terduga yang mengancam persahabatan mereka.

Film ini menuai pujian dari kritikus dan bahkan dinominasikan Best Documentary Feature dalam Academy Awards ke-91. (*)

Tag

Editor : Al Sobry