AEON Fantasy Indonesia Hadirkan Taman Edokko di Jakarta, Suguhkan Budaya Jepang Otentik

Minggu, 23 Januari 2022 | 08:05

Edokko

Hai-Online.com- Taman bermain anak mungkin udah biasa dan ada di mana-mana, tapi kalau yang bisa untuk remaja bahkan dewasa? Kayaknya cuma Edokko ini deh!

Perkenalan singkat, Edokko adalah sebuah taman bermain yang bertemakan Jepang pada zaman Edo alias Jepang Tradisional, itu kenapa namanya jadi Edokko.

Nah, menurut pengakuan Bunga Istiqomah selaku Sales Marketing & Service Operations Senior Manager PT AEON Fantasy Indonesia harusnya Edokko hadir di Indonesia tahun 2020 silam bersamaan dengan Olimpiade Tokyo, namun karena ada pandemi yang tak kunjung berhenti ini, akhirnya peluncuran Edokko harus ditunda.

Tarif yang harus dibayarkan untuk masuk pun bisa dibilang cukup steal deal yaitu mulai Rp 75.000 sampai Rp 250.000. Ini nih daftar harganya!

Daftar harga Edokko

Baca Juga: Prinsa Mandagie Cerita Jadi Cewek Cadangan di Single Terbarunya

Bunga juga turut mengatakan kalau remaja bahkan sampai dewasa juga bisa loh menikmati dan mencoba semua wahana yang ada di Edokko tanpa membawa anak-anak.

"Kalau di tempat lain kan harus bawa anak-anak baru bisa masuk. Di sini berbeda dari yang lain jadi remaja tanpa membawa anak-anak pun bisa" ucap Bunga kepada HAI.

"Di sini juga remaja bisa merasakan semua course yang ada jadi nggak cuma sekadar foto-foto aja" lanjutnya.

Uniknya lagi, semua staff di Edokko dilatih dengan semangat "Omotenashi" yang kental yang mana omoenashi itu adalah sikap melayani tamu dengan sepenuh hati.

Terlihat dari saat baru masuk aja, kita udah disambut dengan dua maskot Edokko dan beberapa staff yang menari berlatarkan jingle Edokko. Lucu banget asli!

Dok. HAI

Edokko

Baca Juga: Tiket Udah Sold-Out, When We Were Young Tambah Hari dengan Line-Up yang Sama: Durasi Tiap Band Jadi Makin Lama!

Banyak Wahana yang Seru!

Di sini wahana dibagi dalam beberapa kawasan, ada Sekolah Ninja di mana anak-anak bisa melatih ketangkasannya, ada perosotan tinggi bertema gunung Fuji -wah, yang ini wajib banget cobain sih-, ada kastil ala Jepang dengan kolam bola yang dipenuhi rintangan dan juga pasar tradisional.

Nah, di pasar tradisional ini sebenernya kita bisa cosplay jadi pedagang mulai dari pedagang ikan, bunga, sampai kakigori (es serut) tapi sayangnya kostum (kimono) hanya ada ukuran kecil aja.

Selain itu juga ada tempat beristirahat yang masih bertema Jepang kental untuk kamu beristirahat.

DOK. HAI

Tempat istirahat

Kalau laper? Ada Kafekko yang berada di bagian dalam dan menyajikan beberpaa menu ala Jepang seperti Bento, Curry Rice dan Udon.

Selain itu kamu juga bisa menyoba Kimono dan kostum ninja di KAWAII Photo Studio dan mengabadikannya dalam bentuk foto. Ya singkatnya ini studio foto pake kostum gitu deh.

Baca Juga: 6 Prospek Kerja Jurusan Kuliah Pariwisata, Nggak Cuma Jadi Guide Lho!

Pada akhir perjalanan, kita bisa mampir ke Ennichi untuk mencoba permainan ala festival musim panas di Jepang atau kalau di sini pasar malem namanya, dan membawa pulang oleh-oleh dari Edokko.

Penasaran mau coba gimana asiknya main di taman ala Jepang? Coba sendiri deh gaspoool!

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya