Dukung Hak Kebebasan Aborsi di Texas, Kim Gordon Comeback dengan Single Baru 'Grass Jeans'

Selasa, 07 Desember 2021 | 11:36
Wikimedia

Kim Gordon

HAI-Online.com - Kim Gordon baru aja comeback lewat single terbarunya 'Grass Jeans' untuk nyatakan dukungannya pada hak kebebasan hak aborsi di negara bagian Texas, US.

Hadirnya lagu ini juga menandai rilisan pertama dari Kim Gordon sejak album debut solonya pada 2019 lalu, 'No Home Record'.

Founder, bassist, dan juga vokalis dari band indie rock kawakan Sonic Youth ini menyempatkan untuk merekam lagu ini bareng kompatriot proyek solonya yakni Sterling Laws, Sarah Register, dan Camilla Charlesworth.

Menariknya lagi, semua keuntungan dari lagu 'Grass Jeans' pada bulan Desember diperuntukkan untuk Fund Texas Choice (sebelumnya bernama Fund Texas Women), sebuah organisasi non-profit yang membiayai wanita Texas untuk biaya klinik aborsi.

Baca Juga: Inilah 6 Ras Kucing yang Punya Usia Terpanjang, Bisa sampai 20 Tahun!

Sebelumnya, Kim Gordon bareng Sonic Youth juga ngerilis duaalbumlive di Texas mereka untuk dukungan terkait yakni 'Live in Austin 1995' dan juga 'Live in Dallas 2006'.

Wanita ini emang dikenal aktif banget menyuarakan isu-isu progresif, termasuk keterbukaannya dalam mendukung Bernie Sanders pada pemilihan Presiden AS pada 2020 lalu.

Baca Juga: Ngaku Suka Musik AC/DC, Pangeran William: Dengerin Mereka Tuh Pas Buat Awali Aktivitas di Awal Minggu

Berkenaan dengan hal tersebut, Kim Gordon pun berujar,"Banyak diantara pertanyaan yang datang paddaku adalah bagaimana musik bisa merubahpandangan politik seseorang," bukanya menjelaskan dilansir melalui Spin.

"Bisa banget, tapi itu memerlukan pendengar dan banyak orang untuk merubah sesuatu. Jadi tolong banget untuk gabung bareng aku dan rekan-rekan untuk membantu mengawal hak-hak dasar wanita dalam memilih apa yang mereka inginkan dengan membeli lagu ini. Ini sangat berarti bagiku dan jutaan wanita di luar sana," tegasnya.

Nah buat lo yang pengen bareng-bareng Kim Gordon untuk mendukung hak dasar wanitadalam memilih aborsi, sila dengarkan nih 'Grass Jeans' di bawah:

Tag

Editor : Alvin Bahar