HAI-Online.com - Ari Lasso mengungkapkan bukan hal yang mudah baginya ketika harus tampil sendirian di tahun 2000 dalam sebuah tur konser yang juga turut mengundang Slank dan Gigi.
Seperti diketahui saat itu menjadi titik terendah hidupnya yang harus keluar dari Dewa 19 dan memulai karier sebagai solois.
Setelah lama kenal dengan para personel Slank pas dulu sering main ke Potlot, Ari Lasso akhirnya bertemu mereka kembali pada September tahun 2000 di konser tersebut.
Baca Juga: Jadi Vokalis di Lagu ‘Rein’ Dewa 19, Ahmad Dhani: Ari Lasso Nggak Bisa Nyanyi Lagu Kayak Gini
Ivanka yang menjadi saksi hidup bagaimana Ari Lasso harus memulai kariernya kembali setelah sembuh dari narkoba mengungkapkan kalo momen tersebut menjadi perjuangan baru buat Ari Lasso.
"Gue ngeliat ini adalah perjuangan Ari Lasso yang baru pada saat itu. Ari Lasso dengan nama besar bersama Dewa, tiba-tiba harus tampil sendirian di tengah-tengah Slank dan Gigi. Image-nya kayak Ari Lasso bersama organ tunggal," ungkapnya mengenang momen saat itu dalam YouTube Ari Lasso TV.
Menurut bassis Slank itu, momen tersebut menjadi perjuangan yang luar biasa bagi Ari Lasso. Saking salutnya sama Ari Lasso, Ivanka berpikir nggak banyak orang yang bisa ngejalanin itu.
"Maksudnya dengan harus membunuh segala keegoan ya kan, hingga Ari Lasso berani tegar berdiri sendiri di tengah teman-teman Slank dan Gigi," tuturnya.
Ari Lasso mengaku bersyukur konser yang digelar di stadion saat itu dihadiri para penonton yang bisa menerimanya dengan baik.
Baca Juga: Ari Lasso Jelasin Kenapa Ada Suara 'Cek Dhan' di Akhir Lagu 'Kamulah Satu-satunya' Dewa 19
"Gue bersyukur banget pada saat itu, nggak pernah ada yang ngelemparin gue dan gue membawakan lagu-lagu yang belum dikenal. Album yang sedang gue persiapkan," pungkasnya.
Ari Lasso mengingat di konser tersebut ia hanya membawakan satu lagu terkenal yaitu 'Cinta Kan Membawamu Kembali'. Selain itu, ia juga telah membawakan lagu Misteri Ilahi, akan tetapi belum populer karena albumnya saja baru rilis 2001.
Ivanka mengaku merasa kasihan melihat kondisi Ari Lasso pada saat itu yang harus manggung sendirian. Ivanka menyebut pada saat itu bayangannya Ari Lasso masih tampil bersama Dewa 19.
"Tiba-tiba harus fight sendirian. Ini gue bilang luar biasa, gokil sih. Ari Lasso tampil, wah organ tunggal (didampingi satu main keyboard dan sequencer) gitu kan tapi akhirnya lu bisa melewati hal itu wah gokil sih," katanya.
Ari Lasso mengungkapkan konser itu menjadi momen terpenting dalam hidupnya karena bisa mengembalikan kepercayaan dirinya. Sejak saat itu, Ari Lasso sukses sebagai solois dan telah menelurkan banyak lagu hits.
Baca Juga: Ari Lasso Sebut Keputusan Ahmad Dhani Jadiin Dewa 19 Band Tanpa Vokalis Itu Cerdas