Arch Enemy Comeback! Rilis Single Bernuansa Melodic Death Metal Klasik 'Deceiver, Deceiver'

Jumat, 22 Oktober 2021 | 17:05
Patrick Ullaeus

Arch Enemy, 2021

HAI-Online.com - Empat tahun sudah sejak Arch Enemy menelurkan rilisan terakhir mereka dengan album 'Will To Power' (2017).

Grup melodic death metal asal Swedia ini akhirnya melakukan comeback dengan sangat mantap lewat hadirnya single 'Deceiver, Deceiver'.

Digarap dengan engineer Jacob Hansen, nomor energik nan ciamik dari Michael Amott dkk ini membawa kalian untuk bernostalgia ke era melodic death metal klasik.

Lamanya produk terbaruyang hadir dari Arch Enemy pun terbayar berkat sentuhan gelap khas band Skandinavia yang membuat 'Deceiver, Deceiver' semakin trengginas.

Sang gitaris Michael Amott pun juga nggak nyangka kalo pengerjaan single terbaru bisa selama ini - hampir empat tahun, fren!

Baca Juga: 5 Vokalis Metal Cewek yang Suaranya Nggak Kalah Sangar Sama Cowok

"Nggak nyadar juga sih kalo terakhir kali kami ngerilis sesuatu itu udah empat tahun lalu! Emang kita menikmati waktu kosong setelah tur album beberapa tahun lalu. Lalu pandemi membuat semuanya terasa sangat sebentar," ujarnya demikian kepada Loudwire.

Publik masih harus menebak-nebak apakah single ini bakal diikutsertakan untuk album penuh selanjutnya karena Arch Enemy belum ngasih pengumuman resmi untuk hal ini.

Yang terpenting, comebackmantap dari Arch Enemy setelah empat tahun ini terbayar tuntas berkat single menggelegar 'Deceiver, Deceiver'.

Baca Juga: Viral di Media Sosial Soal 'Salam dari Binjai', Ternyata Gara-gara Aksi Cowok Ini di TikTok

Sikat langsung video klipnya di bawah fren:

Tag

Editor : Alvin Bahar