HAI-Online.com - Band rock alternatif Inggris, Alt-J akhirnya resmi umumkan kerangka album keempat mereka yang akan diberi judul 'The Dream'.
Membuka album yang akan dirilis awal tahun depan tersebut, sebuah single dengan tajuk 'U&ME' telah tesmi dirilis hari ini.
Dalam single yang terdengar cukup berbeda dengan rilisan terakhirnya, trio ini mendeskripsikan 'U&ME' sebagai lagu paling jujur dari Alt-J yang pernah ada.
Baca Juga: Billie Eilish Kolaborasi dengan Nike Rilis 2 Sneakers Air Jordan
Melengkapinya, sebuah video klip yang disutradarai oleh Prosper Unger-Hamilton juga menyertai kehadiran single ini.
Tonton video klip 'U&ME' di bawah:
"Lagu ini menggambarkan tentang keadaan di sebuah festival bareng teman, menikmati waktu dan kebersamaan. Nggak adaperasaan yang lebih baik dari hal-hal tersebut saat ini," ujar kibordis Gus Unger-Hamilton via rilis pers dilansir via NME.
Dalam album 'The Dream' Alt-J menggunakan pendekatan keindahan dan kegelapan yang akan disajikan dalam tiap lagu, sehingga menciptakan sebuah kesamarataan dalam rilisan tersebut.
Baca Juga: CeritainKisah Di Balik Studio Milik Slank, Bimbim: Dulunya Parah
"Album ini juga terinspirasi dari cerita-cerita kriminal di kehidupan nyatasertaapa yang terjadi di lingkupHollywood dan Chateau Marmont," jelas Alt-J kemudian.
Rencananya album 'The Dream' ini dijadwalkan untuk rilis pada 11 Februari tahun depan. Kalian udah bisa pra-pesan di sini. (*)