Ahmad Dhani Sebut Album Era Awal Dewa 19 Jelek Karena Diproduseri Sendiri

Sabtu, 28 Agustus 2021 | 14:15
HAI/Fariz

Ahmad Dhani

HAI-Online.com –Dewa 19 dianggap sebagai salah satu band rock Indonesia yang paling sukses, bahkan melegenda diIndonesia.

Dariawal karier bermusik mereka, Dewa 19 berhasil menyihir pendengar Tanah Air dengan lagu-lagu yang dinilai cukup jenius di masanya.

Meski begitu,Ahmad Dhani, pentolan band itu sendiri menilai karya-karya mereka di awal itu justru nggak bagus.

Hal itu ia saat dirinya ngobrol denganAnji, yang dalam vlog-nya menanyakan soal pilihannya antara musik dan politik.

"Musik itu hobi. Setiap hari saya main musik. Sekarang ini lagi bikin musik yang lebih baik dari yang dulu," ujarnya, mengutip channel Video Legend yang diunggah tahun 2020 lalu.

Baca Juga: Ari Lasso Sebut 'Kangen' Jadi Lagu Paling Susah Pas Bikin Album Pertama Dewa 19

Dalam obrolan tersebut, Dhani menegaskan album-album awal Dewa 19 yang saat itu diproduseri dirinya sendiri nggak bakal lebih baik dari karya musiknya saat ini, baik dari sisi produksi hingga aransemennya.

"Album pertama kedua nggak bagus karena produsernya Ahmad Dhani. Yang sekarang ya Ahmad Dhani usia 48 tahun, pasti nggak sama dengan Ahmad Dhani usia 48 tahun," ujarnya.

Doi nambahin, "Jadi album pertama, kedua, ketiga pasti jelek. Mulai agak bagus Album keempat 'Pandawa Lima'. Itu juga masih belum sempurna."

Baca Juga: Ahmad Dhani Ungkap Lagu yang Pertama Kali Dibawain Dewa 19 , Bukan Genre Rock!

Ditegaskannya, menjadi seorang produser nggak cukup bermodalkan kemampuan musik yang bagus, tetapi juga perlu kematangan.

Dhani pun mencontohkan sejumlah produser yang suksesmemproduksi album band-band ternama di usia matang, sebut ajaBrian Enoyang menggarap rekamanU2,Brendan O'Brien dengan Pearl Jam dan Rick Rubin dengan Red Hot Chili Peppers.

"Producing itu nggak ada hubungannya kamu sekolah sarjana musik atau tidak. Itu masalah jam terbang aja," bebernya.

"Nggak mungkin ada seorang produser musik bagus di umur 20-an. Semua produser musik itu pasti udah tua-tua," kata Dhani. (*)

Baca Juga: Ngomongin Soal Kehebatan Suara Once Waktu Nyanyi, Andra: Pas Dia Teriak Sih

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya