Tom Morello Rilis Lagu Bernuansa Electronic Pop, 'Driving To Texas'

Kamis, 26 Agustus 2021 | 21:00
Kompas.com/dok. istimewa

Tom Morello

HAI-Online.com - Kalau biasanya Tom Morello identik sama lagu-lagu cadas beraliran metal ataupun hard rock, single solo terbarunya tampak dipresentasikan dengan kemasan agak beda.

Gitaris Rage Against The Machine itu merilis lagu dengan judul 'Driving To Texas' yang bekerja sama dengan grup indie asal Amrik, Phantogram.

Yang agak unik, lagu ini tampak menawarkan vibes ala-ala lagu pop jaman sekarang yang banyak sentuhan elektroniknya.

Bahkan, Morello yang sepanjang kiprahnya dikenal sebagai gitaris gawat, malah terdengar sangat minim untukpartgitarnya dalam lagu ini.

Baca Juga: Tom Morello Ngaku Terinspirasi Kanye West di Album Solo Barunya

Morello sendiri mendeskripsikan single barunya ini sebagai lagu yang amat 'creepy'.

"Gitar solonya perlu terasa seperti malaikat yang penuh dendam yang seolah hadir untuk menentukan nasib si tokoh protagonis," jelas Tom Morello.

Nuansa creepy yang dimaksud Morello juga tampak hadirdi video klip single ini, yang menampilkan siluet-siluet manusia yang terlihatabsurd.

'Driving To Texas' sendiri akan muncul sebagai salah satu track di 'The Atlas Underground', album yang akan datang dari Morello, di mana ia mengikutsertakan banyak musisi ternama.

Baca Juga: Tom Morello Bakal Rilis Album Kolaborasi Bareng Belasan Rockstar, Dari Eddie Vedder Sampai BMTH

Sebelumnya, Tom Morello merilis cover 'Highway To Hell' milik AC/DC dalam kolaborasinya bersama Bruce Springsteen dan Eddie Vedder.

'The Atlas Underground Fire' dijadwalkan rilis pada 15 Oktober mendatang. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya