Kenapa Bus Sekolah Berwarna Kuning? Ternyata Ini Lho Alasannya

Kamis, 12 Agustus 2021 | 08:45
Wikimedia/Gunawan Kartapranata

Bus Sekolah Jakarta

HAI-Online.com - Kamu pernah lihat bus sekolah? Warnanya apa? Kuning kan. Nah, pernah nggak sih kamu bertanya-tanya kok kenapa warnanya kuning ya.

Baca Juga: Sejarah Penemuan Mi Instan sampai Jadi Makanan Terpopuler di Dunia

Bisa dilihat baik bus sekolah milik pemerintah hingga bus yang ada di Universitas Indonesia pasti warnanya kuning.

Ternyata, penggunaan warna kuning untuk bus sekolah tidak muncul begitu saja, tetapi ada sejarah lho.

Melansir Kompas.com, informasi dari laman platform pendidikan Kelas Pintar, sebelum disepakati menggunakan warna kuning, warna bus sekolah sejatinya menggunakan warna kuning, merah, dan biru mengikuti warna bendera Amerika Serikat.

Hingga pada akhirnya, dalam sebuah konferensi di Amerika Serikat pada tahun 1940-an, disepakati penggunaan warna kuning untuk setiap bus sekolah di Amerika Serikat.

Menurut sejarahnya, bus sekolah awalnya berwarna kuning bermula pada April 1939 di Amerika Serikat. Saat itu, Rockefeller Foundation melakukan penelitian tentang sarana transportasi sekolah di AS dengan mengucurkan dana sekitar 5.000 dollar AS.

Kemudian, Rockefeller Foundation bekerja sama dengan University of Columbia di bawah pimpinan Prof. Frank W. Cyr untuk melakukan penelitian. Nah sosok Frank Cyr merupaan seorang profesor di Universitas Columbia yang dipercaya untuk melakukan riset di 10 negara bagian AS berkenaan dengan transportasi sekolah.

Berdasarkan hasil penelitiannya, mengungkap bahwa transportasi sekolah cukup menyedihkan dan bus umum yang tersedia tampak mengenaskan.

Untuk memperbaiki kualitas transportasi bus sekolah, Cyr mengadakan konferensi bersama pejabat sekolah dan juga ahli transportasi.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Samurai Miyamoto Musashi yang Menangin Duel Pertama saat Masih Bocah

Dalam konferensi tersebut salah satu kebijakan yang disepakati bersama adalah mengenai standar warna, tinggi dan lebar serta aturan keselamatan transportasi.

Hingga pada akhirnya salah satu kesepakatan bersama adalah menggunakan warna kuning untuk setiap bus sekolah yang disebut juga sebagai National School Bus Glossy Yellow.

Pemilihan warna kuning ini dinilai memiliki visibilitas yang tinggi. Selain itu, dianggap mudah terlihat ketika pagi hari saat masih gelap atau sore saat matahari mulai terbenam. Kemudian, bus sekolah dengan warna kuning dioperasikan di 10 negara bagian.

Setelah itu, diterapkan di 35 negara bagian lainnya hingga pada akhirnya semua negara bagian menggunakan warna kuning di setiap bus sekolah yang dioperasikan pada akhir 1940-an di Amerika Serikat.

Berkat kebijakan penggunaan bus sekolah berwarna kuning, sosok Frank Cyr kemudian dijuluki sebagai “Bapak Bus Sekolah Kuning”. Oleh sebab itu, hingga sekarang aturan bus sekolah warna kuning diterapkan hampir di seluruh dunia termasuk di Indonesia.

Nah, itu tadi sejarah bus sekolah kenapa harus berwarna kuning. Ternyata ada peran dari Profesor Frank Cyr dalam penerapan bus sekolah berwarna kuning. Gimana? Jadi tau kan sekarang? (*)

Baca Juga: Inilah Website Pertama yang Diluncurkan di Dunia Maya 30 Tahun Lalu, Seperti Apa Tampilannya?

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tahukah Kamu, Alasan Mengapa Bus Sekolah Berwarna Kuning?"

Editor : Al Sobry

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya