Mengintip Keunikan Toyoni, Danau di Jepang  yang Secara Alamiah Berbentuk Menyerupai Hati

Kamis, 24 Juni 2021 | 18:39
JMA Travel & Tours/Facebook

Danau Toyoni, sebuah danau unik nan indah yang terbentuk secara alami menyerupai simbol hati.

HAI-Online.com – Berada di antara hutan rimbun tanpa tersentuh peradaban manusia, terlebih karena bentuknya yang unik—berbentuk hati—menjadikan Danau Toyoni salah satu hidden gem di Jepang.

Padahal beberapa tahun lalu, Danau hampir nggak dikenal oleh masyarakat Negeri Sakura.

Melansir Oddity Central, popularitas danau tersebut mulai naik saat sebuah iklan televisi populer menampilkan pemandangan udara berupa keunikan alami danau berbentuk hati.

Baca Juga: Respon Tom Delonge Pas Tau Mark Hoppus Idap Kanker: Kita Bersamamu, Bro!

Mungkin ada sangat banyak danau atau lokasi alam di dunia—ehm, termasuk di Indonesia—yang menjadikan bentuk hati sebagai daya tarik wisata mereka.

Namun berbeda, bentuk menyerupai simbol hati pada Danau Toyoni ini tercipta melalui proses alamiah tanpa campur tangan manusia—apalagi dengan embel-embel wisata Instagramable.

Baca Juga: Cerita Pengusaha di Jepang yang Batal Nutup Restorannya karena Foto Kucing yang Viral

Nggak heran banyak wisatawan yang kemudian berbondong-bondong menuju ke Pulau Hokkaido, tempat danau tersebut berada untuk memuaskan rasa penasarannya.

Danau Toyoni sendiri awalnya dikenal sebagai Kamuito yang bermakna ‘Rawa Tempat Hidup Dewa’.

Danau seluas 30 hektar ini kemudian diberi nama Toyoni untuk menghormati Gunung terdekat, Toyonidake.

Namun begitu, saat ini kebanyakan orang mengenalnya sebagai ‘Danau Hati’, karena bentuknya yang menyerupai simbol cinta tersebut.

Nah, waktu terbaik untuk mengamati Danau Toyoni dari udara adalah pada pertengahan musim gugur, saat hutan hijau di sekitarnya berangsur berubah menjadi merah dan cokelat.

Baca Juga: Berpola ‘Crop Circle’ Nggak Lazim, Hutan di Jepang Ini Ternyata Merupakan Eksperimen Pemerintah

Salah satu perusahaan lokal bahkan menyediakan paket tur menggunakan helikopter untuk mengitari danau pada bulan Oktober.

Meski melihat dari udara adalah cara terbaik menikmati keindahan ‘Danau Hati’, beberapa orang lebih menyukai ketenangan pantainya.

Untuk mencapai perairan zamrud yang damai, wisatawan harus melakukan perjalanan ke hutan yang dalam, yang merupakan bagian dari suaka margasatwa. (*)

Baca Juga: Mengenal Legenda Rubah Ekor Sembilan yang Populer dari Jepang

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya