Sutradara Naruto dan BECK Osamu Kobayashi Meninggal Dunia, Sempat Ungkapkan Masih Ingin Terus Berkarya

Rabu, 21 April 2021 | 21:00
Wikimedia

Sutradara, animator dan ilustrator Osamu Kobayashi meninggal dunia di usia 57.

HAI-Online.com – Kabar duka menyelimuti dunia hiburan, khusunya penggemar anime setelah sutradara, animator dan ilustrator Osamu Kobayashi meninggal dunia pada Jumat (16/4/2021) karena kanker ginjal.

Kabar tersebut pertama kali diumumkan melalui akun resmi Twitternya.

Osamu Kobayashi, 57 tahun telah berpulang ke surga malam tadi,” tulis akun tersebut.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Seru yang Wajib Ditonton Versi Fatin Shidqia

Masih banyak hal yang ingin ia lakukan dan karya yang ingin ia kerjakan. Ia yakin akan terlahir kembali untuk membuat karya!” sambungnya.

Hingga saat ini, belum diungkapkan secara publik kapan upacara pemakaman bakal digelar. Namun demikian, para fans udah mulai memberikan penghormatan terakhir mereka kepada Osamu secara online.

Osamu Kobayashi sendiri merupakan animator, sutradara sekaligus ilustrator di balik sejumlah anime tersohor, mulai dari BECK: Mongolian Chop Squad dan Paradise Kiss.

Baca Juga: Attack On Titan Umumkan Season Finale Part 2 yang Bakal Rilis 2022

Dilansir dari ComicBook, ia juga terlibat dalam proyek Rinshi! Ekoda-chan dan Dororo.

Selain itu, dirinya juga sempat menggarap anime Naruto untuk beberapa episode Naruto: Shippuden, yang menceritakan kisah masa kecil Naruto hingga pertemuan pertamanya dengan Hinata.

Banyak penggemar yang menyebut bahwa era ‘remaja’ di serial tersebut merupakan salah satu potongan episode terbaik dalam saga Naruto.

Namanya pun bakal dikenang penggemar anime di seluruh dunia atas kontribusinya dan karya-karyanya semasa hidupnya.

RIP Osamu Kobayashi! (*)

Baca Juga: Viral Video Mahasiswa Pakai Jurus Naruto Buat Menghilang Saat Kuliah Online

Tag

Editor : Al Sobry

Sumber Comicbook