Sering Dianggap Nyebelin, Lupa Ternyata Punya Manfaat Lho

Sabtu, 10 April 2021 | 08:00
Wikimedia

Ilustrasi lupa

HAI-Online.com – Kelupaan memang seringkali membuat kita sebal. Namun tahukah kalian bahwa kehilangan ingatan sementara ini penting agar otak kita bisa berfungsi dengan baik?

Dilansir dari nationalgeographic.grid.id, sebuah penelitian baru mengatakan, otak memiliki satu set neuron khusus yang berfungsi untuk membuat kita lupa secara aktif.

Dalam kondisi itu, otak kita membuang informasi yang nggak perlu yang kita kumpulkan sepanjang hari kita.

Berdasarkan laporan jurnal Science, para peneliti juga mengungkap bahwa orang lupa selama fase tidur tertentu, atau yang kita kenal dengan gerakan mata cepat atau REM (Rapid Eye Movement) melalui serangkaian neuron tertentu yang ditemukan jauh di dalam otak.

Baca Juga: Kenali Nih 6 Tanda Kalian Mengalami Dehidrasi, Salah Satunya Bau Mulut

Sel-sel ini dikenal sebagai neuron melanin-concentrating hormone (MCH). Sel-sel otak ini sebelumnya dikenal untuk membuat hormon yang merangsang nafsu makan, tetapi mereka sekarang diyakini juga mengontrol penghancuran aktif ingatan selama tidur REM, fase unik tidur pada mamalia dan burung yang terkait dengan mimpi yang hidup.

Lewat penelitian dengan melihat otak tikus, tim peneliti mendapati, mayoritas sel MCH menghilang ketika tikus menjalani tidur REM. Sementara hanya 35 persen sel MCH yang hilang ketika tikus terjaga.

Hal itu menunjukkan bahwa sel-sel MCH mengirim pesan penghambatan ke hippocampus, markas dari memori otak.

Dengan menggunakan beberapa penyesuaian genetik, mereka kemudian menciptakan tikus yang bisa mengaktifkan atau menonaktifkan neuron MCH mereka.

Mereka mengetahui bahwa tikus dengan neuron MCH teraktivasi sebenarnya mengalami gangguan memori selama serangkaian tes memori.

Hal yang mengejutkan para ilmuwan, mereka menemukan bahwa mengaktifkan sel MCH akan mengurangi waktu tikus untuk mengendus-endus objek baru dibandingkan dengan yang sudah dikenal.

Baca Juga: Metal Abis! Saat Mati, Bunga ini Berubah Jadi Mirip Tengkorak Manusia

Sementara itu dengan mematikan sel-sel MCH akan menghasilkan efek sebaliknya.

"Pernahkah bertanya-tanya mengapa kita melupakan banyak mimpi kita?,” ujar Thomas Kilduff, PhD, direktur Center for Neuroscience di SRI International dalam sebuah pernyataan.

"Hasil kami menunjukkan bahwa penembakan sekelompok neuron tertentu selama tidur REM mengontrol apakah otak mengingat informasi baru setelah tidur nyenyak," tambahnya.

"Hasil ini menunjukkan bahwa neuron MCH membantu otak secara aktif melupakan informasi baru yang mungkin nggak penting," tambah Dr Kilduff.

"Karena mimpi dianggap terjadi selama tidur REM, tahap tidur ketika sel-sel MCH menyala, aktivasi sel-sel ini dapat mencegah isi mimpi disimpan di hippocampus—akibatnya, mimpi itu dengan cepat dilupakan."

Peran tidur dan memori emang sampai saat ini belum sepenuhnya dipahami. Namun seenggaknya penelitian ini dapat membuka jalan menuju penelitian yang memperdalam pemahaman kita tentang kondisi terkait memori, seperti penyakit Alzheimer. (*)

Baca Juga: Patung Kayu Menyeramkan Berbentuk Manusia Setinggi 5 Meter Ini Diperkirakan Berusia 12 Ribu Tahun, Punya Kesamaan dengan Berhala Zaman Itu

Artikel ini telah tayang di nationalgeographic.grid.id dengan judul “Ada Sel-sel Neuron Bekerja Membuat Otak Kita Lupa. Apa Manfaat Lupa?”

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya