3 Hal yang Bikin Lo Nggak Nyaman Pakai Masker dan Solusi Mengatasinya

Selasa, 23 Maret 2021 | 20:30
Pixabay

Ilustrasi menggunakan masker.

HAI-Online.com – Beraktivitas menggunakan masker emang nggak senyaman jika nggak memakainya. Namun seperti yang udah kita tahu, saat ini masker sangatlah penting buat mencegah penyebaran Covid-19.

Ada sejumlah alasan yang bikin orang-orang nggak nyaman menggunakan masker.

Namun sebenarnya hal itu bisa diakali lho, sob! Gimana caranya?

Nah HAI bakal bagiin nih beberapa hal yang bikin kalian nggak nyaman pakai masker beserta cara mengatasinya,sebagaimana dirangkum dari cewekbanget.grid.id.

Baca Juga: Ini 4 Bahaya Kesehatannya Kalo Lo Punya Kebiasaan Makan Tengah Malam

1. Klaustrofobia

Jika kita mengidap klaustrofobia—ketakutan terhadap tempat tertutup, mungkin kita bakal ngerasa cemas atau panik saat harus memakai masker.

Kecemasan tersebutlah yang bikin kita bernapas lebih cepat untuk mendapatkan lebih banyak oksigen yang disalurkan melalui darah, sehingga jantung juga berdetak lebih cepat.

Buat mengatasinya, ingatkan diri sendiri bahwa kita nggak sedang dalam bahaya dan nggak ada alasan untuk panik.

Sebab, nggak ada bukti bahwa memakai kain penutup wajah akan memengaruhi kadar oksigen atau karbon dioksida dalam darah atau membahayakan paru-paru.

Kemudian, fokuslah pada pernapasan, yakni tarik napas dalam-dalam secara perlahan untuk membantu meredakan kecemasan.

Kita bisa berlatih sedikit demi sedikit untuk mengenakan masker saat beraktivitas kalau belum terbiasa, sampai kita merasa lebih nyaman.

Baca Juga: 5 Cara Meredam Stres Biar Nggak Berdampak Buruk ke Kesehatan

2. Sulit Bernapas

Memakai masker kadang menyebabkan dispnea atau sesak dan nggak nyaman dalam bernapas.

Hal ini sangat mungkin dirasakan oleh kita jika memakai masker saat berolahraga.

Masker menahan aliran udara dari luar, sedangkan kita justru berusaha menghirup udara dari baliknya.

Nah solusinya, berlatihlah untuk menurunkan kecepatan bernapas, atau menarik napas dengan mengerucutkan bibir dan menggerakkan tubuh dengan lebih santai.

3. Telinga Sakit Akibat Tali Masker

Tali masker bisa menyebabkan sakit pada telinga bagi sebagian orang karena menarik telinga dan memberi tekanan pada kulit di sekitarnya, yang menyebabkan iritasi.

Kalian bisa coba menggunakan krim pelembap untuk mengatasi iritasi kulit akibat tali masker.

Sedangkan untuk meredakan tekanan di telinga, kalian bisa menggunakan tali atau klip pengait yang dipasangkan di belakang kepala dengan memasukkannya melalui loop telinga pada masker.

Baca Juga: Jangan Mandi Kalo Lo Lagi Dalam 3 Kondisi Ini, Bisa Mati, Sob!

Semoga trik tersebut bisa membantu kalian nyaman saat menggunakan masker ya, sob. Jadi, nggak ada lagi alasan buat nggak patuh protokol kesehatan. (*)

Artikel ini pertama tayang di cewekbanget.grid.id dengan judul "Pakai Masker Bikin Enggak Nyaman? Begini 3 Cara untuk Mengatasinya!"

Tag

Editor : Alvin Bahar

Sumber cewekbanget.grid.id