Kucing Gli Penunggu Masjid Hagia Sophia Dikabarkan Mati Akibat Usia

Selasa, 10 November 2020 | 16:13
twitter.com/ @AliYerlikaya

kucing penunggu masjid Hagia Sophia kini telah mati karena faktor usia.

HAI-Online.com -Seekor kucingbernama Gli yang menjadi penghuni bangunan bersejarah Hagia Sophiadi Istanbul, Turki, dilaporkan mati pada usia 16 tahun.

Kucing cantik tersebut dilaporkan telah dimakamkan di halaman masjid, Selasa (10/11/2020) hari ini.

Gubernur Istanbul, Ali Yerlikaya, mengumumkan lewat akun Twitter pribadinya bahwa Gli jatuh sakit sejak September lalu.

Baca Juga: Video Diduga Oknum Anggota Polisi yang Lempar Anak Kucing ke Parit Direspon Danilla: Tujuannya Apa?

"Kucing Hagia Sophia, Gli, yang dirawat di klinik hewan swasta [distrik] Levent [Istanbul] sejak 24 September, sayangnya meninggal karena usia tuanya," kata Ali di Twitter, dikutip dariMiddle East Monitor, Selasa waktu setempat.

"Kami tidak akan pernah melupakanmu, Gli," tambahnya.

Kucing betina itu mencuri perhatian dunia pada awal Juli tahun ini. Selama musim panas, Hagia Sophia dipugar untuk persiapan dijadikan masjid.

Selama puluhan tahun Hagia Sophia difungsikan sebagai museum. Namun, pada tahun ini Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, memutuskan mengembalikan bangunan tersebut menjadi masjid.

Setelah Hagia Sophia ditetapkan kembali sebagai masjid, pemerintah Turki meyakinkan publik bahwa Hagia Sophia akan tetap menjadi rumah Gli.

Gli, yang berarti "persatuan cinta" dalam bahasa Turki, populer di kalangan turis dan pengunjung.

Mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, pernah bertemu dengan kucing itu dalam kunjungan ke Turki pada 2009 silam.

Karena ketenarannya, Gli sampai dibuatkan akun Instagram oleh seorang pemandu wisata lokal. Akun Instagram Gli telah memiliki 120.000 pengikut.

Istanbul memang terkenal sebagai "kota ramah kucing". Kota ini menjadi tempat tinggal sekitar 125.000 kucing liar.

Semuanya dirawat oleh pemerintah dan masyarakat.

Baca Juga: Petugas Pemadam Kebakaran Sampe Turun Tangan Nolongin Kucing yang Kejebak dalam Galon

Selain Gli ada kucing lain di Istanbul yang terkenal. Ia diberi nama Ombili yang kerap terlihat bersandar di tangga jalan di lingkungan sekitarnya. Setelah meninggal pada 2016, sosok Omnili diabadikan dengan patung perunggu.

Tag

Editor : Al Sobry