Salah Server! Namanya Mirip DPR, IG Rapper Korea Ini Digruduk Komentar Pedas Netizen Indonesia

Jumat, 09 Oktober 2020 | 12:31
instagram.com

tangkapan layar dari instagram penyanyi asal Korea yang kena komentar pedas netizen Indonesia yang salah server

HAI-Online.com-Masyarakat Indonesia tengah menyoroti UU Cipta Kerja yang menjadi kontroversi. Nggakheran kalo masyarakat rame-rame mengkritik Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Baca Juga: Kisah Para Pelajar Yang Ikut Demo Tolak UU Cipta Kerja: Dicariin Orangtua Hingga Diimingi Nilai A

Mulai dari secara langsung maupun melalui tulisan. Akun Instagramanggota DPR dihujani komentar warganet. Namun, masyarakat Indonesia justru ada yang salah lapak ke Instagram artis Korea.

Yakni seorang rapper dari Korea yang bernama Hong Da Bin. Dirinya tergabung dalam suatu organisasi kreatif yang bernama Dream Perfect Regime, dimana disingkat menjadi DPR.

Sebagian artis yang bernaung di organisasi tersebut menggunakan 'DPR' di depan nama mereka.

Termasuk Hong Da Bin yang memiliki nama panggung DPR Live.

Ternyata, warga Indonesia nggak sedikit yang mengira dirinya ada kaitannya dengan Dewan Perwakilan Rakyat. Apalagi setelah melihat akun Instagramnya telah dicentang biru.

Unggahan terakhirnya yang diposting pada Minggu, 4 Oktober 2020 dihujani kalimat pedas dari warganet Indonesia.

Baca Juga: Belasan Pelajar SMK yang Ditangkap Polisi Karena Ikut Berdemo UU Ciptaker Reaktif Covid-19

Mulai dari menghujani dengan kata-kata kasar sampe tagar menolak omnibus law. Komentarnya mencapai sekitar 5000 lebih komentar (8/10/2020).

Hingga sejumlah akun Instagram pun gerah dengan komentar dari warga Indonesia yang salah lapak.

Banyak akun Instagram yang memberikan koreksi dan menjelaskan jika DPR Live nggak ada kaitannya dengan Dewan Perwakilan Rakyat.

Ada juga yang berpendapat kalo apa yang dilakukan warga Indonesia tersebut sangat memalukan.

"please banget ya bukan dpr yang ini... dia bukan dewan perwakilan rakyat please bukan yang ini... ahelah kenape sih lo pada suka salah server"tulis akun @ssupmuggle.

"TOLONG MAS-MAS MBA-MBA INI KALIAN SALAH SERVER TAU, DPRLIVE INI PENYANYI DIA BUKAN POLITIKUS, MAKASIH SEBELUMYA"tulis akun @cherryctyl_.

"Kalian yang ngata2in DPR disini bisa berenti ga? Gausah berlindung dibalik kata "JOKE" sumpahh ga lucu sama sekali. Ini masalah negara kita masalah serius ga lucu dibercandain gini udah gitu ngespam di IG artis luar yang sama sekali ga ada sangkut pautnya, ada akhlak lo kek begitu?MALU2IN!" tulis @maghfira22_.

Selain itu, artis DPR yang lain dengan nama IG @dprian juga mendapat komentar warganet Indonesia. Namun, para artis yang bersangkutan nggak ngasih komentar apapun.

Dan sebelumnya, tagar 'DPR WE GANG GANG' juga sempat trending Twitter saat ramai pemberitaan pengesahan UU Cipta Kerja pada 5 Oktober 2020.

DPR WE GANG GANG adalah seruan yang khas diucapkan oleh DPR Live dalam lagunya, To Myself.

Tag

Editor : Alvin Bahar