Anak Corey Taylor dan Clown 'Slipknot' Nge-band Bareng, Simak Aksi Panggung Pertamanya!

Rabu, 11 Maret 2020 | 18:15
Alexandria Crahan-Conway

Vended

HAI-online.com -"Like father, like son," mungkin ungkapan ini cocok untuk menggambarkan hubungan cowok-cowok ini dengan ayahnya.

Seolah nggak mau kalah dengan orangtuanya yang seorang musisi, anak laki-laki Corey Taylor dan Shawn ‘Clown’ Crahan dari Slipknot memutuskan untuk membentuk band bersama bernama Vended.

Posisi yang mereka mainkan pun sama seperti ayahnya, di manaGriffin Taylorberperan sebagai vokalis, sedangkan Simon Crahansebagai drummer.

Pada 8 Maret lalu, Vended mengawali debutnya dengan tampil diVaudeville Mewsdi Des Moines, Iowa, bersama band lain seperti Awakening Force dan Faultmine.

Baca Juga: Viral Infografik Cuci Tangan Pakai Lagu Favorit Bikinan Anak Remaja

Griffin sebelumnya pernah memamerkan kemampuannya pada tahun 2017 lalu saat ia menjadi tamu di panggung Stone Sour yang juga band ayahnya sendiri.

Di umurnya saat itu yang masih 14 tahun, ia berhasil memberikan penampilan yang atraktif dan vokal cadasnya.

Simon Crahan punnggak kalah menunjukan bakat yang diwarisi dari ayahnya di belakang kit drum.

Pada snare drum-nya, ia menuliskan setlist laguserta tulisan "For you Gabri" sebagaitributekepadamendiang kakak perempuannya yangmeninggalpada Mei tahun lalu.

Baca Juga: Coachella Resmi Diundur Sampai Oktober Akibat Wabah Virus Corona

Daripada penasaran, simak langsung deh aksi panggung pertama Vended di bawah ini. Kira-kira mereka bakal bisa sesukses Slipknot nggak ya?

Tag

Editor : Alvin Bahar