HAI-ONLINE.COM- Nggak bisa dipungkiri lagi, untuk sebagian warga dunia terutama kaum mager, pastinya susah banget bangun pagi sekalipun ada alarm.
Kalau kamu yang termasuk 'kebo' untuk urusan tidur. Tenang, kamu nggak sendiri kok. Karena HAI juga begitu. hehehe.
Tapi eh tapi, kalau kamu ingin mengubah kebiasaan yang kurang baik ini. HAI punya beberapa tipsnya nih dan cukup bekerja untuk HAI sendiri. Penasaran? Langsung aja nih simak!
1. Letakkan Alarm Berjauhan dari Tempat Tidur
Kita bisa meletakkan alarm di meja samping tempat tidur. Bila perlu, kamu bisa meletakkan satu alarm lagi di seberang ruangan.
Jika alarm berbunyi, terutama alarm dari ponsel, jangan tekan tombol snooze, ya.
Terus-menerus menekan tombol snooze dan kembali tidur bisa membuat seseorang merasa lebih pusing daripada saat pertama kali bangun.
Sebelum menekan tombol snooze, paksalah diri untuk bangun.
Kemudian, jika memasang dua alarm, sebelum berpikir untuk kembali tidur, pasti akan ingat alarm satu lagi yang akan berbunyi dan mengganggu orang-orang di dalam rumah jika tidak dimatikan.
2. Selalu Tidur Cukup
Jumlah jam tidur yang direncanakan harus konsisten dengan kebutuhan tidur setiap individu.
Anak-anak berusia enam sampai 12 tahun memerlukan waktu tidur sebanyak sembilan sampai 12 jam.
Jika merasa tidak lelah saat sudah waktunya tidur, cobalah rutinitas waktu tidur yang tenang seperti membaca.
3. Punya Jam Tidur dan Jam Bangun Pagi yang Konsisten
Supaya lebih mudah bangun pagi, buatlah kebiasaan atau rutinitas waktu tidur di malam hari dan bangun di pagi hari.
Sebaiknya hindari suatu kegiatan nggak perlu di malam hari yang bisa menggagalkan semua yang sudah direncanakan.
Aturan untuk waktu bangun yang konsisten juga mencakup akhir pekan supaya tubuh terbiasa tidur dan bangun di waktu yang tepat.
Baca Juga: Berkarya Nggak Kenal Usia! Duo Kakek Ini Rilis Album Musik Perdana di Usia 102 Tahun
4. Memulai Hari dengan Pikiran Positif
Cobalah memikirkan hal baik yag bisa terjadi di pagi hari, misalnya seperti sesuatu yang sudah kamu nantikan.
Pikiran negatif akan membuat kita malas bangun dari tempat tidur di pagi hari.
Pikiran positif yang bisa kita pikirkan misalnya saat bangun pagi bisa membuat kita bersiap lebih santai, bermain dengan hewan peliharaan, atau segera bertemu teman di sekolah.
5. Punya Tujuan di Pagi Hari
Punya alasan kuat bisa untuk bangun pagi membuat kita lebih mudah bangun pagi, lo.
Coba tentukan tujuan akan hal yang akan kamu lakukan saat bangun pagi.
Misalnya, tujuan bangun pagi ini membiasakan olahraga di pagi hari, membantu orang tua menyiapkan sarapan, atau menyempatkan membaca buku favorit.
Ingat, waktu pagi adalah waktu terbaik untuk fokus.
6. Merencanakan Kegiatan di Pagi Hari
Selain memiliki tujuan di pagi hari, memiliki tujuan di pagi hari juga bisa membuat kita mudah bangun pagi.
Kita bisa membuat jurnal berisikan jadwal kegiatan kita di hari itu, teman-teman.
Catatan itu juga akan membantu untuk menghemat waktu agar lebih efisien sehingga bisa terhindar dari melupakan tugas-tugas penting.
Yuk, mulai terapkan tips ini agar bisa lebih mudah bangun pagi!
Artikel ini pertama kali tayang di Bobo.id dengan judul "Sulit Bangun Pagi Meskipun Ada Alarm? Ikuti Tips Mudah Bangun Pagi Ini, yuk!"